SuaraJatim.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Surabaya sepakat mengusulkan keduanya sebagai bakal calon kepala daerah (Bacakada) ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat.
Ketua tim penjaringan DPC Demokrat Surabaya, M Machmud mengatakan, keputusan tersebut diambil dalam rapat pleno pada tanggal 31 Mei 2024 yang diikuti oleh tim penjaringan dan pengurus DPC.
"Telah diputuskan secara aklamasi untuk mengusulkan nama paslon Eri Cahyadi dan Armuji untuk diusulkan ke DPP Partai Demokrat," ujar Machmud kepada awak media Selasa (4/6/2024).
Machmud mengungkapkan, dari awal pembukaan tidak ada calon yang serius, seperti Eri Cahyadi dan Armuji.
"Mereka (Eri-Armuji) sudah mengembalikan formulir secara lengkap serta melampirkan hasil survei yang telah dipersyaratkan oleh DPP," terangnya.
Selain itu, sebelum adanya surat rekomendasi itu akan lebih dulu mendapatkan surat tugas. Fungsinya sama, yakni mendekati kepastian rekomendasi turun kepada nama yang tertera.
"Biasanya surat tugas itu akan cepat, dan rekomendasi itu tidak akan jauh dari surat tugas yang sudah diberikan kecuali ada peristiwa lain," jelasnya.
Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya ini juga mengatakan bahwa saat ini pihaknya juga telah menyiapkan tim pemenangan untuk paslon Eri Cahyadi dan Armuji.
"Kita sudah sampaikan ke Pak Eri, bahwa Demokrat tidak hanya sebagai pengusung tapi juga akan membantu pemenangannya versi Demokrat. Kita sudah minta jadwal untuk turun ke masyarakat membantu kampanye langsung," kata Machmud.
Baca Juga: Kaesang-Hendy Setiono Dinilai Cocok Maju Pilwali Surabaya, Sekjen HIPMI Sebut Punya Kesamaan
Machmud menerangkan pihaknya tengah menyusun personal-personalnya yang masuk, sembari menunggu surat tugas itu turun. "Kalau sudah surat tugas itu turun kita langsung action," tandasnya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan