SuaraJatim.id - Tim SAR gabungan menemukan satu lagi korban longsor di area tambang pasir desa Pronojiwo, kecamatan Pronojiwo, kabupaten Lumajang pada Rabu (5/6/2024).
Korban yang ditemukan meninggal dunia atas nama Duwi (35), warga Dusun Supit. Duwi ditemukan berjarak sekitar 20 meter dari lokasi korban pertama atas nama Kusnadi (41) asal Dusun Tulungagungan, desa Pronojiwo sehari sebelumnya.
Jenazah korban Duwi ditemukan tertimbun material longsor di tepi tebing.
Kepala Kantor SAR Surabaya, Muhamad Hariyadi mengatakan, upaya pencari korban terus ditemukan pada hari kedua. Tim menggunakan beberapa metode, mulai penggunaan satwa K9, penggunaan peralatan manual (seperti cangkul dan sekop), hingga penggunaan alat berat berupa excavator.
Baca Juga: Petaka di Dusun Supit Lumajang, Longsor Timpa 4 Penambang Pasir
Tiga orang telah ditemukan di hari kedua. Satu orang dalam kondisi selamat dan dua lainnya meninggal dunia.
Satu korban selamat atas nama Abdul Latif (32) asal kabupaten Malang. Korban terluka ringan dan telah mendapat perawatan di Puskesmas Pronojiwo.
"Tim SAR gabungan masih harus melakukan upaya pencarian terhadap dua orang korban yang belum ditemukan, yaitu Rohim selaku sopir truk dan Junaidi (26)," ujarnya dalam rilis yang diterima SuaraJatim, Rabu (5/6/2024).
Sebelumnya, longsor terjadi di Dusun Supit, Desa Pronojiwo, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang pada Selasa (4/6/2024). Empat orang penambang pasir tertimpa material.
Peristiwa longsor tersebut terjadi pada siang hari sekitar pukul 11.45 WIB. Saat itu, para penambang pasir sedang bekerja. Tiba-tiba tebing yang berada di atas mereka longsor.
Baca Juga: Jasad Ditemukan di Sungai Rejali, Diduga Hanyut Tersapu Banjir Lahar Dingin Semeru
Diduga, longsor terjadi akibat hujan yang sebelumnya mengguyur daerah tersebut. Akibatnya tanah ambrol menimpa para penambang pasir.
Berita Terkait
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
-
BRI Tebar Kebaikan di Bulan Suci, Ribuan Sembako Disalurkan & Pemudik Dimudahkan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya