SuaraJatim.id - Bakal Calon Gubernur Jawa Timur, Tri Rismaharini berkunjung dan bersilaturahmi ke relawan pemenangan yang ada di Jalan Airlangga Ngelo Menongo, Kecamatan Sukodadi, Kabupaten Lamongan.
Dalam kesempatan tersebut, perempuan yang akrab disapa Risma ini bercerita bagaimana dirinya menutup Dolly, pembinaan penyandang cacat oleh Kemensos yang sukses berwirausaha, pendidikan 12 tahun gratis untuk sekolah swasta dan negeri di Surabaya, hingga OGDJ yang harus tetep dimanusiakan.
Para relawan terlihat cukup antusias dengan apa yang diceritakan oleh Risma. Terlebih lagi melihat sosoknya yang kerap membantu dan turun langsung ke masyarakat.
"Ya enggak gampang waktu saya menjadi Wali Kota Surabaya, mendapat tugas menutup Dolly. Bagaimana nantinya mereka harus terus bisa hidup, membuka usaha, hingga sekarang mereka mampu membuka lapangan pekerjaan sendiri," ujar Risma pada para relawan, Rabu (11/9/2024).
Baca Juga: Pelatih Persela Lamongan: Ini Menyakitkan
Tak hanya tempat prostitusi Dolly, namun hampir semua tempat prostitusi di Kota Pahlawan akhirnya ditutup saat Risma masih menjabat sebagai Wali Kota Surabaya.
Sebagai informasi, simpul relawan yang ikut merapat untuk memenangkan pasangan Risma-Gus Han ada dari pedagang Pasar Sedayulawas, wali murid sekolah swasta dari Paciran, pengurus Koperasi Bahari Banjarwati, petani dari Solokuro, guru, mahasiswa, istri nelayan, pemuda dari kecamatan Pucuk, pelajar, ustaz dan ustaza, serta Ning Darwati politikus PDIP yang tergabung dalam Gerakan Pencerahan (GENCAR) Resik-Resik Jawa Timur.
Nu'man Suhadi, selaku ketua relawan di Kabupaten Lamongan menyampaikan terima kasih kepada Risma yang telah berkenan bersilaturahim dengan relawan pemenangan, sehingga bisa langsung menyampaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat.
"Jadi Pilgub Jatim ini bukan sekadar seberapa banyak partai politik yang mendukungnya, tapi seberapa banyak ide solusi yang dihadirkan dan sekaligus menjadi harapan masyarakat Jawa Timur," kata Nu'man.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Baca Juga: Mulai Keliling Jatim, Risma dan Gus Hans Ziarah ke Makam Pendiri NU
Berita Terkait
-
Sekjen Tegaskan Pegawai Komdigi Tersangka Judol Bukan Anggota Projo
-
Dalih Projo Baru Ungkap Pegawai Era Budi Arie Terlibat Judol: Saat Itu Beritanya Tak Menarik
-
Banjir Dikritik usai Lengser Presiden, Ketua Relawan Gibran Bela Jokowi: Jangan Terprovokasi Opini Tak Jelas
-
Gercep Sowan ke Solo usai Makan Padang Bareng Prabowo, Begini Curhatan RK Didukung Jokowi Lewat Relawan Projo
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI, Perkuat Ketangguhan Hadapi Bencana
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
Terkini
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q
-
Dentuman Misterius Kagetkan Warga Pacitan: Suara Apa?
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali