SuaraJatim.id - Persik Kediri mendapat cobaan saat bertandang ke markas Persis di Stadion Manahan, Solo pada laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025, Senin (23/9/2024). Empat pemain abse di pertandingan tersebut.
Keempat pemain yang tak bisa tampil, yakni Supriadi dan Majed Osman yang masih cedera. Kemudian Evan Dimas yang masih dalam tahap pemulihan serta Ousmane Fane tak bisa tampil karena akumulasi kartu kuning.
Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengaku tidak senang dengan kondisi tersebut. "Tentu saja saya tidak senang dengan kondisi tersebut namun itulah sepak bola," ujarnya dilansir dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Minggu (22/9/2024).
Kendati demikian, Marcelo menegaskan telah menyiapkan skema pengganti para pemain yang absen.
"Kami masih punya pemain lain dengan level yang sama. Kami punya pilihan pemain lain, dan saya yakin mereka tetap akan berusaha memberikan kemampuan mereka 100 persen," jelasnya.
Marcelo Rospide menyebut Liga 1 musim ini berbeda dengan sebelumnya. Menurutnya musim ini lebih kompetitif.
"Tidak ada tim favorit musim ini. Saya rasa semua tim punya kemampuan dan kesempatan untuk menang. Karena itu kami harus hati-hati dan menjaga permainan kami," katanya.
Semua tim memiliki kesempatan menang yang sama. Terpenting, kata Rospide, para pemain bisa disiplin dan mengikuti strategi yang telah disiapkan
"Kami bermain untuk menang, kami harus menjaga gaya permainan kami di lapangan. Sama seperti laga sebelumnya, dan besok tidak akan berbeda," pungkasnya.
Baca Juga: Pahabol Ungkap Alasan Hengkang dari Persik Kediri
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan