SuaraJatim.id - Calon Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa melakukan kampanye di Tuban pada Sabtu (28/9/2024).
Khofifah yang merupakan petahana ini bertemu masyarakat di sejumlah wilayah Tuban.
Dia didampingi Calon Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky mengunjungi para nelayan di Kecamatan Bancar. Kemudian bertemu para pedagang di Pasar Merakurak dan Beji.
Khofifah juga menyempatkan menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H/ 2024 M dan Pelantikan Pengurus Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU Se-Kabupaten Tuban periode 2024 – 2029 di GOR Rangga Jaya Anoraga Tuban.
Baca Juga: Emil dan Arumi Bachsin Jadi Rebutan Pengunjung dan Pedagang Pasar Larangan Berfoto
“Hari ini full day Tuban, tadi di Bulumeduro, Kecamatan Bancar, di pasar Merakurak, Pasar Beji, Widang, titik kelima di GOR terakhir di Pantai Cemara,” ujar Khofifah dilansir dari BeritaJatim--partner Suara.com.
Perlu diketahui, Khofifah merupakan Ketua PP Muslimat NU. Namun, di masa kampanye ini dia cuti dari jabatannya tersebut.
“Saya terima kasih dipandu oleh mas Halindra Faridzky, di titik kelima ini saya tidak menggunakan seragam Muslimat karena memang saya sudah mengajukan cuti nonaktif masa kampanye sampai dengan tanggal 27 November 2024,” bebernya.
Pihaknya mengaku akan terus memaksimalkan menyapa masyarakat sebagai ikhtiar untuk menyosialisasikan di masa kampanye.
Saat kampanye di GOR Tuban ini turut dihadiri oleh Pjs Bupati Tuban Agung Subagyo, Calon Wakil Bupati Tuban paslon nomor urut 1 Gus Wafi, serta ribuan hadirin Muslimat dan ratusan Guru TK Muslimat se-Kabupaten Tuban.
Baca Juga: Khofifah Terima Naskah Al-Quran Berusia 700 Tahun: Ini Kado yang Sangat Indah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 3 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Mei: Klaim Permata dan Pemain OVR 107 Gratis
- Mauro Zijlstra: Proses Naturalisasi Timnas Indonesia Berjalan, Lagi Urus Paspor
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
PAD Tembus Target, Tapi Ada Beri Catatan dari Fraksi Gerindra DPRD Jatim
-
Pakar Siber AS Kunjungi IKADO Surabaya, Bongkar Rahasia Keamanan Infrastruktur Digital
-
Demi Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Khofifah Siapkan Asrama bagi Mahasiswa ITS Jalur KIP Kuliah
-
Jangan Asal Teriak, Guru Besar Unair Sampaikan Cara Berpendapat dengan Bertanggung Jawab
-
Berdedikasi dalam Pembangunan, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan Leading Women Awards 2025