SuaraJatim.id - Nasib nahas menimpa seorang petani berinisial SND, warga Desa Ngrejeng, Kecamatan Purwosari, Bojonegoro. Pria 50 tahun tersebut tewas tertimpa sabitnya yang dipegang saat hendak pulang dari sawahnya.
Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (21/10/2024) pagi. Korban sempat meminta tolong sebelum akhirnya tewas diduga karena kehabisan darah.
Kapolsek Purwosari Iptu Subeki menceritakan kronologi kejadian. Ketika itu korban dalam perjalanan pulang dari sawahnya menggunakan sepeda motor. Di tangan kirinya memegang sabit.
“Saat itu korban melewati jalan sawah atau jalan usaha tani (JUT) yang terbuat dari beton cor,” ujar Iptu Subeki dikutip dari Blokbojonegoro.com--jaringan Suara.com.
Nahas, ketika melintas di jalan cor itu, ban motor korban selip di sela-sela beton. Motor yang dikendarai oleh dan SND terjatuh ke persawahan. Sabit yang dibawanya menancap di paha sebelah kiri.
“Tangan kiri korban memegangi sabit (kebiasaan korban) dan saat jatuh sabit tersebut mengenai paha kiri bagian dalam hingga luka robek kurang lebih sepanjang 17 sentimeter,” katanya.
Dia mengatakan, sebelum meninggal dunia korban sempat berteriak meminta tolong. Namun ketika warga mendekat, korban tergeletak lemas dengan kaki berlumuran darah.
Diduga urat nadi besarnya terputus hingga membuatnya lemas kehabisan darah. “Jadi korban jatuh karena ban sepeda motornya ngerel atau terjepit sambungan tengah jalan cor,” bebernya.
Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke Polsek Purwosari. Tim Inafis Polres Bojonegoro dan tim dokter dari Puskesmas Purwosari telah mendatangi TKP untuk memeriksa korban.
Baca Juga: Survei Pilbup Bojonegoro 2024: Wahono-Nurul Azizah Makin Kokoh
“Namun, keluarga korban menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan meminta untuk tidak dilakukan autopsi. Selanjutnya jenazah korban kami serahkan kepada ahli warisnya untuk dimakamkan,” katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
CEK FAKTA: WNI Jadi Tentara AS Klaim Bayar Ratusan Juta Masuk TNI, Benarkah?
-
5 Fakta Kerangka Manusia di Sampang, Forensik Temukan Tulang Baru di Lubang Galian
-
Pria Gaek di Gresik Diringkus Polisi, Cabuli Siswi SD di Pos Kamling
-
Apa Spesifikasi Pesawat Latih TNI AL Jatuh di Bandara Juanda? Sempat Lapor Pendaratan Darurat
-
9 Penerbangan Dialihkan Akibat Pesawat Latih TNI AL Crash di Bandara Juanda