SuaraJatim.id - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 3, Tri Rismaharini melakukan kunjungan ke Kantor DPC PDIP Kabupaten Malang, Jumat (1/11/2024). Uniknya, ia menjajal karpet merah dengan mengenakan batik khas Malang.
Sebelumnya, sebanyak 6 model melenggang di karpet merah dengan mengenakan bermacam batik khas Malang. Usai para model tersebut memamerkan batik, mantan Menteri Sosial (Mensos) yang akrab disapa Risma ini turut melenggang pamerkan kain batik bersamaan dengan pengurus DPC PDIP Kabupaten Malang.
"Batik Malang ini mempunyai ciri khas tersendiri, seharusnya sudah mulai mendunia agar bisa dinikmati juga oleh warga dunia," ujar Risma, dihadapan pelaku UMKM batik khas Malang.
Risma juga menegaskan, pengembangan usaha tersebut seharusnya segera dilaksanakan, mencontoh apa yang sudah dilakukan mantan Wali Kota Surabaya dua periode ini pada pelaku UMKM batik di Kota Pahlawan.
Baca Juga: PDIP Sentil Kebersamaan Cabup Trenggalek Nur Arifin Temani Kampanye Khofifah
"Seperti UMKM batik di Surabaya. Saya sempat datangkan trainer pelukis batik, sehingga Surabaya bisa mengembangkan batiknya," terangnya.
Setelah mematenkan batik khas Surabaya, Risma juga membantu pemasaran hingga pengenalan batik Surabaya, sehingga dikenal di luar negeri.
"Tak hanya memanggil trainer batik, saya juga membantu pengenalan batik, sehingga bisa mendunia. Kini saatnya batik Malang turut serta," imbuhnya.
Tak hanya batik khas Malang yang diacungi jempol oleh Risma, ia juga menyanjung jeruk yang ditanam oleh para petani Malang, khususnya di daerah Selatan.
Menurutnya, buah jeruk yang ditanam oleh petani Malang tak kalah enaknya dengan jeruk-jeruk lainnya. Rasa manisnya cukup terasa.
Baca Juga: Akhir Pelarian Buron Kasus Pencurian yang Meresahkan Warga Pacitan
Risma juga ingin mengembangkan potensi destinasi wisata Malang Raya, yang tak kalah dengan Phuket Thailand.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Tissa Biani Capek Jadi Norma, Ungkap Beban Emosional Perankan Kisah Pengkhianatan Mertua-Menantu
-
Retreat Gelombang Kedua Digelar Usai Lebaran, Megawati Perintahkan Kepala Daerah PDIP Wajib Ikut
-
Lebaran ke Megawati hingga Jokowi, Didit Disebut Jadi Kekuatan 'Soft Politics' Presiden Prabowo
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
Viral Video Detik-detik Longsor di Jalur Cangar Terjang Mobil yang Sedang Melintas
-
Kok Bisa? Mobil di Ponorogo Tiba-Tiba Berada di Tengah-Tengah Sawah
-
Miris! Istri di Blitar Dibacok Mantan Suami Saat Antarkan Anak ke Mertua
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025