SuaraJatim.id - Sampah masih menjadi persolaan di Jawa Timur. Banyak sisa limbah rumah tangga yang ditemukan di beberapa pelosok, seperti perbatasan antar-kabupaten.
Masalah sampah tersebut menjadi salah satu tema sampah yang diangkat dalam debat Pilgub Jatim 2024 pada Senin (18/11/2024).
Calon Gubernur Jawa Timur Tri Rismaharini percaya diri (pede) bisa mengatasi masalah sampah tersebut.
"Jadi saya ingin menyampaikan sebetulnya sampah rumah tangga bisa diselesaikan di awal rumah tangga, dengan cara mengedukasi masyarakat, dengan memilah sampah basah dan kering, organik dan anorganik," ujarnya.
Menurutnya, pemisahan sampah sejak masih di rumah sangat bermanfaat. Setiap rumah bisa memilahnya menjadi dua jenis, basah dan kering.
Sampah kering, seperti plastik memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Sehingga bisa didaur ulang oleh masyarakat.
Dia kemudian menceritakan pengalamannya yang pernah menjadi kepala dinas kebersihan saat masih menjadi aparatur sipil negara (ASN) di Kota Surabaya.
"Saat saya kepala dinas kebersihan, saya mengejarkan ini (memilah sampah dari rumah tangga), masyarakat kemudian berterima kasih kepada saya. Karena dia berkreasi dengan sampah. Sampah basah jadi kompos, sampah kering bisa dijual dan itu nilainya sangat fantastis," katanya.
Risma juga menyampaikan, sebagai mantan kepala dinas kebersihan mengerti biaya operasional paling mahal dalam penanganan sampah ialah masalah angkutan ke tempat pembuangan akhir (TPA).
Baca Juga: Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan