SuaraJatim.id - Persebaya akan bertemu dengan PSBS Biak pada laga selanjutnya di BRI Liga 1 2024/2025.
Pertandingan tersebut digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Sabtu (15/2/2025). Pada laga itu, pelatih Paul Munster harus absen akibat akumulasi kartu kuning yang diterimanya.
Sebelumnya, juru taktik asal Irlandia Utara itu telah mendapat dua kartu kuning melawan PSS Sleman (11/1/2025) dan Persis Solo (7/2/2025). Sesuai regulasi, pelatih yang mendapatkan dua kartu kuning tak bisa dampingi tim pada laga berikutnya.
Paul Munster bukan pertama kali ini absen mendampingi tim dari pinggir lapangan. Saat melawan Arema FC (7/12/2024), dia juga terkena sanksi akumulasi setelah sebelumnya melawan PSS Sleman (11/8/2024) dan Madura United (2/12/2024) mendapat kartu kuning.
Baca Juga: Persebaya Dapat Tambahan Kekuatan Lawan Persis Solo
Saat itu, Uston Nawawi yang menggantikan Paul Munster. Asisten pelatih itu mengomandoi Persebaya dari pinggir lapangan.
Persebaya menang atas Arema FC dengan skor 3-2 dan membawa Bajol Ijo kembali ke puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025.
Pada pertandingan akhir pekan nanti melawan PSBS Biak, Uston Nawawi akan memimpin Persebaya setelah Paul Munster terkena akumulasi kartu kuning.
Uston Nawawi diharapkan mampu memberikan kemenangan untuk Persebaya yang sudah enam pertandingan tak pernah meraihnya.
Bajol Ijo saat ini berada di posisi keempat klasemen BRI Liga 1 2024/2025 dengan mengemas 38 main dari 22 pertandingan.
Baca Juga: Klasemen Madura United Usai Menang Lawan Persis Solo, Mulai Beranjak dari Juru Kunci
Berita Terkait
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Kalah dari Persib, Stefano Cugurra Umumkan Mundur dari Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney