Scroll untuk membaca artikel
Fabiola Febrinastri | RR Ukirsari Manggalani
Rabu, 12 Maret 2025 | 12:56 WIB
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (Dok: Pemprov Jatim)

Tak hanya mudik gratis melalui angkutan darat, Khofifah juga mengatakan pihaknya juga menyelenggarakan mudik gratis via angkutan laut, yakni dari pelabuhan jangkar Situbondo ke Pulau Raas dan Pulau Sapudi Madura. Untuk pendaftaran mudik gratis via angkutan laut ini dimulai dari tanggal 17 Maret 2025 baik melalui online maupun offline.

“Untuk yg via angkutan laut dari pelabuhan jangkar kita siapkan 3.500 seat penumpang dan mengangkut kendaraan R2 sebanyak 2100 unit dengan jumlah 14 trip atau 7 x Pulang Pergi (PP),” urainya.

Selain mudik gratis, Gubernur Khofifah menyampaikan bahwa Pemprov Jatim juga akan menyediakan program balik gratis, yaitu layanan transportasi untuk kembali ke kota asal setelah Hari Raya Idulfitri. Dengan adanya program ini, masyarakat tidak perlu khawatir mengenai biaya transportasi untuk perjalanan kembali setelah Lebaran.

Gubernur Khofifah berharap program ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Ia juga meminta agar semua pihak yang terlibat bekerja sama demi kelancaran dan keselamatan para pemudik.

Baca Juga: Temui Konjen RRT di Surabaya, Gubernur Khofifah Bahas Peluang Kerjasama Beberapa Sektor

“Mari kita manfaatkan program ini dengan baik. Semoga perjalanan mudik tahun ini berjalan lancar dan semua pemudik dapat merayakan Lebaran bersama keluarga dalam keadaan sehat dan selamat,” tutupnya.

Sebagai informasi, bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis maupun balik gratis Pemprov Jatim, informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui situs Dinas Perhubungan Jawa Timur atau bisa datang langsung ke Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur Jl. Ahmad Yani Surabaya.

Untuk mudik gratis jalur laut dari Pelabuhan Jangkar - Pulau Raas - Pulau Sapudi. Total ada Quota 7 kali pulang pergi atau 14 Trip denga kuota sebanyak 3.500 seat dan Roda 2 sebanyak 2100 unit R2.

Pendaftaran akan dibuka online dan offline mulai tgl 17 Maret 2025. Sampai dengan saat ini quota masih utuh dan belum ada yang mendaftar. ***

Baca Juga: Upaya Pulihkan Produktivitas Pertanian dan Wujudkan Ketahanan Pangan, Gubernur Khofifah Resmikan DAM Boreng

Load More