
SuaraJatim.id - Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia. Pasalnya, TNBTS masuk sebagai Taman Nasional terindah ketiga sedunia berdasarkan keterlibatan (engagement) di media sosial menurut Goodstats.
Engagement taman nasional di media sosial tersebut tak hanya di Instagram tapi juga TikTok, kemudian berdasar dari volume pencarian, serta ulasan Google yang mencatatkan skor impresif sebesar 7,89.
Angka ini menempatkannya tepat di bawah Taman Nasional Kruger di Afrika Selatan dan Taman Nasional Lencois Maranhenses di Brasil yang masing-masing meraih peringkat pertama dan kedua.
Untuk itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan rasa bangga atas capaian ini. Mengingat, dibutuhkan usaha maksimal setiap pihak terkait upaya pelestarian alam TNBTS.
Baca Juga: Gubernur Khofifah di PKA II dan III BPSDM Jatim: Perkuat Kapasitas Pemimpin Birokrasi Adaptif
"Alhamdulillah, TNBTS dinobatkan sebagai taman nasional tercantik ketiga dunia. Ini tidak mudah dicapai karena butuh sinergitas dari pemerintah, masyarakat lokal, penegak hukum, dan wisatawan untuk tetap menjaga kelestarian dan keindahan alam di sana," katanya di Surabaya, Jumat (11/4/2025).

"Dan ini luar biasa. Bayangkan, kita peringkat ketiga di dunia. Bahkan unggul dari taman nasional ikonik lainnya seperti Taman Nasional Serengeti di Tanzania dan Taman Nasional Plitvice Lakes di Kroasia. Keduanya ada di peringkat keempat dan kelima," lanjut Gubernur Khofifah.
Berdasarkan data Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jatim, selama tahun 2024, untuk pergerakan wisatawan nusantara ke Jatim mencapai 218.711.818, dan Kunjungan Wisatawan Mancanegara sebanyak 268.190
Sementara pada tahun 2024, untuk pergerakan wisatawan nusantara ke TNBTS mencapai 465.751, sedangkan Kunjungan Wisatawan Mancanegara mencapai 19.926.
Disebut Khofifah, daya tarik TNBTS memang bukan lagi rahasia. Mengingat, sepanjang 2024 lalu, cerita tentang taman nasional ini telah diliput dua stasiun televisi asal Tiongkok yang menjadikannya lokasi syuting program reality show, Divas Hit The Road dan The Blooming Journey.
Baca Juga: Gubernur Khofifah Luncurkan Si Mas Ganteng 2: Beri Dampak Positif Sosial Ekonomi Pelosok Tuban
"Jadi hal-hal tak terduga seperti ini mendongrak popularitas TNBTS khususnya di Asia Timur. Jadi sekarang mungkin tidak bisa lagi disebut hidden gem, karena insya Allah eksistensi TNBTS sudah baik sekali di mata dunia," jelasnya.
Berita Terkait
-
Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
-
Hari Perempuan Sedunia 2025: Saatnya Percepat Aksi untuk Kesehatan Mental Perempuan
-
Ketika Ramadan Menjadi Konten: Antara Dakwah dan Engagement
-
7 Fakta Mengejutkan Ladang Ganja di Bromo: Skandal di Balik Kawasan Konservasi
-
Klarifikasi Pihak BBTN Bromo Tengger Semeru Soal Pelarangan Drone, Ada Kaitan dengan Ladang Ganja?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia