Hingga kini, Darman mengaku masih menunggu penerbangan ke Cengkareng dan memutuskan menunggu di ruang tunggu Bandara Juanda karena belum tahu kemungkinan kompensasi yang didapatkan dari pihak Citilink.
"Belum ada fasilitas apa-apa, ini masih nunggu," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, rute penerbangan langsung dari Bandara Internasional Juanda Kota Surabaya menuju Bandara Internasional Supadio Pontianak untuk sementara ditiadakan.
Humas Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda, Yuristo Ardi membenarkan, jika jadwal penerbangan di rute tersebut mulau 4 Agustus hingga 10 Agustus 2020 mendatang bakal menggunakan sistem transit.
Baca Juga:Penerbangan Lion Air dan Citilink Rute Surabaya-Pontianak Setop Sementara
"Untuk (penerbangan) Lion (Air) tujuan Pontianak di tanggal 3 Agustus kemarin masih melakukan penerbangan langsung. Rencananya, sejak tanggal 4-10 Agustus, penerbangannya transit di Cengkareng. Jadi Surabaya-Cengkareng-Pontianak," ujarnya pada Selasa (4/8/2020).
Pemberlakuan penerbangan transit untuk rute Surabaya-Pontianak tersebut, menurut Yuristo terkait adanya surat larangan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat untuk dua maskapai, Citilink dan Lion Air yang memiliki jalur penerbangan rute tersebut.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa