Puan Dituding Tunjukan Amplop Kosong, Sekjen PDIP: Saya Nggak Tahu

Sekjen PDIP Hasto Kritiyanto menegaskan, amplop yang ditunjukkan Puan Maharani tidak mungkin kosong.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 28 Agustus 2020 | 16:30 WIB
Puan Dituding Tunjukan Amplop Kosong, Sekjen PDIP: Saya Nggak Tahu
Konpres virtual di Kantor DPC PDIP Kota Surabaya.

"Karena Jawa Timur belum masuk DPD dan DPC-nya, bahwa sudah ada nama-nama yang akan nanti diumumkan terkait dengan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah di kota surabaya, ini sudah ada suratnya namun karena belum tersambung nanti akan diumumkan pada waktu yang akan ditentukan kembali," kata Puan saat pengumuman secara virtual, Jumat (28/8/2020).

Puan kemudian menunjukkan sebuah amplop cokelat yang katanya berisi nama calon wali kota-calon wakil wali kota Surabaya.

Hasto menambahkan, pihaknya masih akan berkoordinasi menentukan waktu yang pas untuk mengumumkan pengganti Risma di Surabaya.

"Kota Surabaya, kami diperintahkan oleh ibu ketua umum untuk nanti melakukan konsolidasi dengan seluruh jajaran DPD PDI Perjuangan pada hari Minggu besok," katanya.

Baca Juga:Megawati Minta Para Bakal Calon Kepala Daerah PDIP Perbaiki CV

Kontributor : Achmad Ali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini