SuaraJatim.id - Pagi tadi Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memamerkan nanas dua nanas jumbo di akun Intagramnya @khofifah.ip. Nanas yang ukurannya tidak seperti nanas pada umumnya itu disebut asal Blitar Jawa Timur.
Dalam unggahannya itu, Khofifah menyinggung soal manfaat nanas yang memiliki manfaat bagus untuk menurunkan berat badan. Nanas, kata dia, memiliki kalori rendah dan bebas lemak sehingga efektif untuk menurunkan berat badan.
"Buat yang lagi berusaha keras menurunkan BB, coba makan buah nanas. Buah ini punya kalori yang rendah dan bebas lemak. Konon bahkan bisa turunkan berat badan sangat efektif. Coba saja diet mulai besok. Tapi tetap konsultasi ke ahlinya ya," tulis akun @khofifah.ip.
"Oh ya, nanas yang saya pegang ini adalah giant honey pineapple asal Blitar. Ukurannya jauh lebih besar dari nanas kebanyakan. Soal rasa, manis asam menyegarkan. Cocok buat teman dietmu," tulisnya melanjutkan.
Baca Juga:Penistaan Agama, Muhammad Kece Dilaporkan ke Polda Jatim
Unggahan Khofifah ternyata membetot warganet. Unggahan foto tersebut sudah dilihat 13 ribu lebih dan ramai dikomentari warga.
"Semoga berhasil bunda," tulis akun @khol****
"Gede bgt bu," tulis akun lainnya.
"Woooooooooooow keren ini Gubenur," akun @hafi**** menimpali dengan komentar lain.
"yaa ampun bu,,, itu sih ndak besar.... tapi buesaarr," timpal akun @ruly****
Baca Juga:Daftar 20 Kabupaten dan Kota di Jatim Dibolehkan Gelar Sekolah Tatap Muka
"Waahh.. nanas.. keren ini buah lokal, semoga sehat selalu bu," tulis akun @mukena****