PKL Kediri Demo, Isi Posternya Menohok: Dagang Untuk Menyambung Hidup, Bukan Kaya

Siang tadi sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) yang biasa mangkal berjualan di Simpang Limang Gumul (SLG) Kediri menggelar demonstrasi.

Muhammad Taufiq
Kamis, 14 Oktober 2021 | 16:08 WIB
PKL Kediri Demo, Isi Posternya Menohok: Dagang Untuk Menyambung Hidup, Bukan Kaya
Demo PKL di Kabupaten Kediri [Tangkapan layar Instagram]

SuaraJatim.id - Siang tadi sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) yang biasa mangkal berjualan di Simpang Limang Gumul (SLG) Kabupaten Kediri menggelar demonstrasi.

Mereka menuntut agar pemerintah membuka kembali SLG sehingga mereka bisa kembali berjualan. Dalam aksinya itu mereka membentangkan poster meminta tolong Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Video demonstrasi para PKL ini diunggah akun @infokediriraya. Video tersebut diberi keterangan begini:

"Aksi unjuk rasa para pedagang kaki lima didepan kantor DPRD Kabupaten Kediri pada hari ini, menuntut agar Simpang Lima Gumul dibuka dan para pedang kaki lima bisa berjualan kembali di area SLG," demikian tulis akun tersebut.

Baca Juga:3 Alasan Mengapa Laga PSIS vs Persik Kediri Layak Ditonton, Duel Sengit Mantan Jawara

Dalam video juga nampak kalau para PKL tersebut membentangkan poster warna merah dengan tulisan: PAK JOKOWI!!! PKL HANYA INGIN BERDAGANG UNTUK MENYAMBUNG HIDUP, BUKAN UNTUK KAYA!!!

Diunggah beberapa jam lalu, unggahan ini telah ditonton sebanyak 17 ribu kali. Mayoritas warganet mendukung tuntutan para PKL ini mengingat status PPKM di Kabupaten Kediri telah mulai agak longgar.

Di akun yang sama, sebelumnya juga dikabarkan kalau Pemerintah Kabupaten Kediri sedang mengkaji pembukaan kembali objek wisata SGL.

Hal ini disampaikan Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Kediri Mamik Amiyati. Ia mengatakan kalau pihaknya sedang melakukan kajian pembukaan SLG untuk umum.

"SLG akan dibuka secepatnya, tetapi resminya belum ada. Kami masih terus koordinasi ke sejumlah pihak," katanya menegaskan.

Baca Juga:Pemkab Kediri Kaji Wacana Pembukaan Simpang Lima Gumul

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini