SuaraJatim.id - Persija dikalahkan Persebaya 0-1 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (26/10/2021) malam. Gol tunggal Taisei Marukawa amankan poin penuh tim berjuluk Bajul Ijo.
Pemain asal Jepang itu sukses menjebol gawang Andritany Ardhiyasa pada menit ke-25. Torehan tersebut menambah koleksi jumlah gol Marukawa menjadi 4 gol total sementara.
Bagi Persija Jakarta, hasil tersebut menambah catatan buruk kala bertemu dengan Persebaya Surabaya. Macan Kemayoran belum pernah menang sejak 2018.
Jalannya Pertandingan
Baca Juga:Akui Persebaya Tim Kuat, Rohit Chand Ungkap Apa yang Bisa Dilakukan Persija
Dalam pertandingan tersebut, Persebaya berhasil membobol gawang Persija di menit 25. Memanfaatkan salah antisipasi bek Persija, Taisei Marukawa tidak terkawal yang dengan mudah memasukkan bola ke gawang Andritany Ardhiyasa.
Macan Kemayoran --julukan Persija-- ditekan pada babak pertama ini. Beberapa kali, pemain Persija suka membuat kesalahan yang bisa membahayakan gawangnya sendiri.
Akan tetapi skor 1-0 untuk keunggulan Bajul Ijo --julukan Persebaya Surabaya-- tidak berubah hingga turun minum.
Babak kedua Persebaya mengendurkan serangan. Marko Simic dan kawan-kawan kini giliran memberikan tekanan kepada Bajul Ijo.
Jose Wilkson dan kolega dipaksa main di daerah pertahanannya sendiri di babak kedua ini. Mereka kini hanya mengandalkan serangan balik untuk mencetak gol.
Baca Juga:Prediksi Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2021/2022
Sulit bagi Macan Kemayoran bisa menyamakan kedudukan meski menekan di babak kedua ini. Bek-bek Persebaya patut diberi apresiasi menahan gempuran Marko Simic Cs.
Alhasil hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, Persija gagal menyamakan kedudukan. Persebaya keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Otavio Dutra, Maman Abdurrahman (Novri Setiawan 54'), Rezaldi Hehanussa (Ilham Rio Fahmi 54'); Yann Motta (Muhammad Ferarri 87'), Rohit Chand, Dwiki Arya (Rangga Widiansyah 75'); Riko Simanjuntak, Marko Simic, Alfriyanto Nico (Dony Tri Pamungkas 75').
Pelatih: Angelo Alessio (Italia)
Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Ady Setiawan, Arif Satria, Alie Sesay, Reva Adi Utama; Alwi Slamat, Muhammad Hidayat (Johan Yoga 90+3), Rendi Irwan (Hambali Tolib 66'); Akbar Firmansyah (Mochammad Supriadi 67'), Jose Wilkson, Taisei Marukawa.
Pelatih: Aji Santoso (Indonesia)
[Adie Prasetyo Nugraha]