SuaraJatim.id - Sejumlah kasus kecelakaan di Jawa Timur ( Jatim ) terjadi hari ini. Terbaru di Gresik dimana sebuah mobil disikat truk hingga menyebabkan dua orang tewas.
Dua orang tewas ini adalah H.Khusnul Khuluq (63) dan Hj Cholifah (63). Keduanya merupakan warga Desa Kauman Kecamatan Sidayu.
Kedua korban itu meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) karena mobil yang dikendarainya ditabrak truk di Jalan Raya Desa Kemangi Bungah Gresik.
Kanit Laka Satlantas Polres Gresik Ipda Suharto menuturkan, kedua jenazah sudah dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina Gresik untuk dimintakan VER jenazah.
Baca Juga:Bangun Akses Air Bersih di Wilayah Ring 1, Semen Gresik Komitmen Gerakkan Potensi Ekonomi Desa
"Penyebab kecelakaan ini diduga korban yang mengendarai mobil sedan mengantuk sehingga mobil yang dikemudikan tiba-tiba oleh ke kanan lalu bertabrakan dengan truk," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Selasa (18/01/2022).
Untuk kronologisnya, kecelakaan bermula saat korban yang mengemudikan mobil sedan W 1198 CJ melaju dari arah berlawanan di Jalan Raya Desa Kemangi Bungah, Gresik. Sewaktu mengemudi, tiba-tiba mobilnya oleng ke kanan.
Diduga korban mengantuk. Bersamaan dengan itu muncul truk W 8234 UA dari arah utara ke selatan. Sehingga, tabrakan tak bisa dihindarkan.
Korban H.Khusnul Khuluq dan Hj Cholifah meninggal di TKP karena tubuhnya tergencet. Sementara pengemudi truk Hartono warga Desa Gosari, Kecamatan Ujungpangkah, Gresik tidak mengalami luka.
Ipda Suharto menambahkan, terkait dengan kejadian ini. Dirinya menghimbau agar berhati-hati saat berkendara di jalan raya serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas.
Baca Juga:Warga Gresik Tewas Tersengat Listrik, Istri Sempat Mengingatkan Berhenti Kerja Supaya Sholat Dulu
"Konsentrasi penuh saat berkendara di jalan. Jangan sampai mengantuk karena bisa berakibat fatal," katanya menegaskan.