Kebobolan di Menit Akhir, Persebaya Akui Lini Pertahanan Lengah

Persebaya kecewa dengan hasil imbang 2-2 melawan Persela Lamongan dalam laga lanjutan BRI Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Kamis (10/2/2022).

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Jum'at, 11 Februari 2022 | 12:08 WIB
Kebobolan di Menit Akhir, Persebaya Akui Lini Pertahanan Lengah
Pesepak bola Persebaya Surabaya Taisei Marukawa (tengah) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (10/2/2022) malam. [ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo]

"Ke depan kami akan tetap berjuang semaksimal mungkin demi menjaga peluang juara dan tetap berada di papan atas. Kami masih berada di jalur itu dan semoga hasil pertandingan mendatang lebih baik," kata eks-Persela tersebut.

Hasil skor 2-2 membuat Persebaya tetap berada di peringkat empat klasemen sementara dengan raihan 44 poin, namun sangat rawan digusur Persib Bandung yang hanya berselisih satu angka di bawahnya atau 43 poin. Apalagi, Tim Maung Bandung memiliki dua pertandingan lebih sedikit dibandingkan "Bajol Ijo".

Sedangkan, Persela masih berkutat di zona degradasi di posisi 17 dengan raihan 19 poin atau hanya satu posisi di atas Persiraja Banda Aceh yang menjadi tim juru kunci.

Baca Juga:Tak Dampingi Arema FC saat Lawan Persiraja, Ternyata Eduardo Almeida Isolasi Mandiri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini