SuaraJatim.id - Sejumlah peristiwa menjadi sorotan di Jatim kemarin, Rabu (01/06/2022). Mulai dari kasus dugaan korupsi di Gresik yang menjerat seorang dokter sampai kasus kecelakaan di Tol Jombang-Mojokerto.
Berikut ini sejumlah peristiwanya:
1. Dokter jadi tersangka korupsi di Gresik
Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Gresik Jawa Timur ( Jatim ) menahan seorang dokter dalam kasus dugaan korupsi di daerah setempat.
Baca Juga:Seorang Dokter Asal Bawean Jadi Tersangka Dugaan Kasus Korupsi di Gresik
Selain dokter, salah satu pejabat di PT Pegadaian ( Persero ) juga terlibat dalam dugaan kasus korupsi itu. Kedua tersangka ini masing-masing berinisial QA (40) warga Pulau Bawean asal Desa Tambak Kecamatan Tambak.
Kemudian satu orang lagi berinisial BT (48) mantan Kepala Unit Pelayanan Cabang PT Pegadaian (Persero). Keduannya sudah ditahan oleh kejaksaan setempat.
Kedua tersangka itu, sebelum ditahan telah menjalani pemeriksaan secara marathon mulai pukul 11.00 wib hingga 19.40 di Kantor Kejari Gresik. Demikian disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Gresik, Muhammad Hamdan.
2. Kecelakaan tunggal di Tol Jombang-Mojokerto
Kecelakaan tunggal tragis terjadi di Tol Jombang - Mojokerto ( Jomo ), tepatnya di KM 702-300, Rabu (01/06/2022) pagi.
Baca Juga:Gresik United Boyong Dua Kiper, Ali Budi Rahardjo dan Andri Prabowo
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Penyebabnya diduga sopir mengantuk hingga akhirnya kehilangan kendali truknya.