“Harus dihukum seberat-beratnya, masalahnya sudah menghilangkan nyawa. Pelaku termasuk dalangnya itu hukumannya harus setimpal,” katanya.
Namun beberapa lama sebelum Sabar meninggal, polisi telah membekuk pelaku penembakan berinisial JO di wilayah Madura. Tim gabungan polisi dari Polda Jatim dan Polres Sidoarjo telah menyelidiki kasus ini.