Perkuat Pasar Jatim, Pos Indonesia Keluarkan Inovasi PosAja

Pos Indonesia keluarkan inovasi untuk semakin memudahkan pelanggan.

Baehaqi Almutoif
Senin, 10 Juli 2023 | 17:10 WIB
Perkuat Pasar Jatim, Pos Indonesia Keluarkan Inovasi PosAja
Komisaris Utama Pos Indonesia, Prof Rhenald Kasali saat menjadi pembicara utama di Kantor Pos Utama Surabaya. [Ist]

SuaraJatim.id - PT Pos Indonesia mengeluarkan inovasi untuk terus memperbaiki layanan untuk pelanggan. Perusahaan BUMN itu mengeluarkan aplikasi digital courier PosAja!.

Direktur Bisnis Kurir & Logistik Pos Indonesia Siti Choiriana mengatakan, PosAja! merupakan layanan berbasis digital courier. Aplikasi mobile ini memiliki tiga pilihan sesuai dengan kebutuhan, yakni Pos Sameday, Pos Nextday, Pos Reguler, dan Pos Ekspor.

Pelanggan bisa melakukan proses pengiriman paket dan barang cukup dari handphone, tanpa harus ke outlet. Pemesanan bisa dilakukan dari manapun di beberapa kota besar.

""Saat ini kami memiliki 42.300 drop points PosAja!, dengan total 1 juta network yang menjangkau hingga daerah 3T (terluar, terdepan, dan tertinggal). PosAja! juga terhubung dengan jaringan Pos di 228 negara di dunia. Kami juga didukung 42 Kantor Cabang Utama, 168 Kantor Cabang, dan 4.308 Kantor Cabang Pembantu," ujarnya, Senin (10/7/2023).

Baca Juga:Tradisional dan Mudah Dibuat dengan Kuah Hitam yang Khas, Rawon Daging Goreng

Dia mengungkapkan, PosAja! memiliki fulfillment center Stori yang melayani kebutuhan mulai dari penyimpanan barang, pemenuhan pesanan, packaging, manajemen pengiriman, manajemen penjualan dan marketplace, hingga konsolidasi ekspor.

"Stori telah hadir di 152 titik di seluruh Indonesia. Di antaranya hadir di Medan, Pekanbaru, Palembang, Bekasi, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, dan lainnya," kata dia.

Sementara itu, di Surabaya Komisaris Utama Pos Indonesia Prof Rhenald Kasali menggelar Ngobrol Santai.

Prof Rhenald menyampaikan Pos Indonesia telah berhasil bertransformasi dengan mengedepankan pelayanan. Aplikasi PosAja! merupakan peningkatan pelayanan kepada customer.

Layanan tersebut memberi kemudahan pengiriman paket melalui smartphone. PosAja juga mengedepankan kecepatan dan ketepatan dalam melakukan distribusi paket.

Baca Juga:Aji Santoso Puji Lini Pertahanan Persebaya Surabaya Tinggal Selesaikan PR Finishing, Kode Tambah Penyerang Baru?

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini