Menantu Bermesraan dengan Pria Lain, Mertua di Pamekasan Meradang Keluarkan Celurit

Seorang pria berinisial S usia 32 tahun tewas usai dibacok M. Peristiwa terjadi di Dusun Gowa Timur, Desa Pangereman, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan.

Baehaqi Almutoif
Jum'at, 20 Oktober 2023 | 10:20 WIB
Menantu Bermesraan dengan Pria Lain, Mertua di Pamekasan Meradang Keluarkan Celurit
Ilustrasi meninggal (unsplash)

SuaraJatim.id - Seorang pria berinisial S usia 32 tahun tewas usai dibacok M, warga Sokobanah Sampang. Peristiwa tersebut terjadi di Dusun Gowa Timur, Desa Pangereman, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan pada Kamis (19/10/2023) siang.

M diduga tidak terima H yang merupakan menantunya diselingkuhi S. H diketahui sudah lama ditinggal suaminya yang bekerja di Malaysia.

Pelaku yang tersulut emosinya mendatangi rumah S bersama rekannya dengan membawa celurit. Korban sempat kabur melalui dapur dan naik ke atap rumah, namun tetap dikejar.

Saat korban melompat dari atap dapur, pelaku menyabetkan celurit yang mengenai kepala, tangan kanan dan kiri, serta paha kiri.

Baca Juga:Cerita Dokter Sumy Hastry Autopsi Jasad Ibu-Anak di Subang, Gemes Polisi Lelet Padahal Ada Bukti

Korban yang mengalami luka cukup parah tersebut kemudian meninggal dunia.

Disadur dari Suarajatimpost.com--media parnet Suara.com, Kasi Humas Polres Pamekasan Iptu Sri Sugiarto mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, pelaku tidak terima menantunya berselingkuh dengan korban.

“Saat ini, Satreskrim Polres Pamekasan telah menangkap pelaku berikut barang bukti berupa baju, sarung korban yang berlumur darah dan sebilah celurit yang terdapat bercak darah,” katanya.

Iptu Sri Sugiarto mengungkapkan, Satreskrim Polres Pamekasan masih melakukan pendalaman terkait kasus tersebut. Termasuk kemungkinan adanya tersangka lain.

“Pelaku terancam dikenai pasal 170 ayat 3 KUHP subs pasal 351 ayat 2 ke 3 KUHP,” tegasnya.

Baca Juga:Kini Ketahuan Jadi Pelaku, Yosef Hidayat Pernah Berdoa Agar Pembunuh Istri dan Anaknya Terungkap

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini