Bulatkan Tekat, Asrilia Bersiap Daftar Calon Wali Kota Surabaya Melalui Jalur Indipenden

Beredar surat keterangan catatan kepolisian (SKCK) milik Asrilia Kurniati jelang hari terakhir penyerahan syarat dukungan minimal pada Minggu (12/5/2024).

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 11 Mei 2024 | 07:37 WIB
Bulatkan Tekat, Asrilia Bersiap Daftar Calon Wali Kota Surabaya Melalui Jalur Indipenden
Asrilia Kurniati, saat berdialog dengan UMKM dan Karang Taruna. [SuaraJatim/Dimas Angga]

SuaraJatim.id - Beredar surat keterangan catatan kepolisian (SKCK) milik Asrilia Kurniati jelang hari terakhir penyerahan syarat dukungan minimal pada Minggu (12/5/2024). Bisa dipastikan jika SKCK tersebut dipergunakan untuk persyaratan mendaftar calon Wali Kota Surabaya jalur indipenden.

Salah satu tim Asrilia Kurniati Jennifer Angjaya membenarkan jika Asrilia akan mendaftar Bakal Calon Wali Kota (Bacawali) Surabaya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya.

"Kami akan mengantarkan Ning Asrilia Kurniati untuk mendaftar menjadi Bacawali Kota Surabaya melalui jalur independen," ujar Jenni, Jumat (10/5/2024) malam.

Diap optimistis bisa memenuhi persyaratan meski waktu pendaftaran tinggal menyisakan waktu tak banyak. "Yang pasti kami sudah melengkapi syarat-syarat pendaftaran untuk independen," ucap Jenni.

Baca Juga:PSI Buka Peluang Berkoalisi dengan KIM di Pilwali Surabaya 2024, Lirik Nama Bayu Airlangga

Sementara itu soal wakil wali kota, Jenni masih merahasiakan. Dia meminta agar sabar menunggu hingga hari pendaftaran.

"Kalau untuk calon wakilnya Ning Asrilia tunggu dulu, nanti pasti akan dijelaskan waktu pendaftaran," terangnya.

Kemungkinan besar, Cawawali Asrilia akan turut serta mendaftar ke KPU. "Tapi pasti ada wakil saya yang akan bareng daftar dengan saya ke KPU. InsyaAllah Minggu sore kita berangkat bersama ke kantor KPU Surabaya," tambahnya.

Langkah Asrilia mendaftar sebagai Paslon Kepala Daerah perseorangan, merupakan keseriusan untuk memimpin dan membenahi Surabaya lebih baik.

Melalui anggota Timnya ini, Asrilia sudah melihat banyak problem Surabaya yang belum selesai, sehingga dirinya tergerak untuk maju dalam kontestasi Pilkada Surabaya.

Baca Juga:Apes! Niat Hati Ingin Menolong, Pria di Surabaya Babak Belur Dihajar 2 Pemabuk

"Ning Lia berangkat dengan niat dan amanah untuk membenahi Surabaya. Bukan maju sebagai calon boneka untuk memenangkan calon lain," tandasnya.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak