Gerindra Beri Rekom ke Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim, Kharisma Minta Kader All Out

Kharisma berpesan kepada seluruh kader Gerindra Jatim agar all out memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 08 Juni 2024 | 21:30 WIB
Gerindra Beri Rekom ke Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim, Kharisma Minta Kader All Out
Sekretaris DPD Gerindra Jatim Kharisma Febriansyah memberikan pernyataan kepada wartawan usai pertemuan dengan kader dan media di Kantor DPD Gerindra Jatim, Kamis (3/2/2023). ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin

SuaraJatim.id - Beberapa hari terakhir, nama Kharisma Febriansyah hangat diperbincangkan akan mendampingi Khofifah Indar Parawansa di pilgub Jatim. Baliho dirinya berpasangan dengan Khofifah pun sudah terpasang di beberapa daerah di Jatim.

Kharisma merupakan kader terbaik Gerindra Jatim. Saat ini, ia menjabat sebagai sekretaris DPD Gerindra Jatim. Beberapa elit politik di Jatim pun sangat mendukung Khofifah-Kharisma maju di Pilgub Jatim 2024.

Seperti Budi Kanang Sulistyono politikus senior PDI Perjuangan Jatim dan Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig. Bahkan, Rizki terang-terangan mengatakan jika rekomendasi yang diberikan PAN bisa saja berubah.

“Itukan baru rekomendasi. Semua bisa berubah di detik-detik terakhir nanti. Saatnya yang muda berkarya,” kata Rizki saat pertemuan antara PDI Perjuangan Jatim dan PAN di kantor DPW PAN Jatim, beberapa waktu lalu.

Baca Juga:Khofifah-Emil Konsolidasi ke Kantor Golkar Jatim, Sarmuji: Saklar Dipencet Langsung Gerak

Namun, kini Gerindra sudah menentukan arah politiknya. Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto juga secara resmi menyerahkan surat rekomendasi sepaket untuk Pilgub Jatim. Rekomendasi itu diberikan kepada pasangan Khofifah-Emil Elestianto Dardak.

Kharisma pun menghargai keputusan Gerindra akhir yang dikeluarkan pengurus pusat partai. “Perintah sudah jelas. Mari kita memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024,” kata Kharisma, Sabtu (8/6/2024).

Dia berterima kasih kepada kader-kader di daerah yang telah mendorong dirinya maju di Pilgub Jatim 2024, dengan berpasangan dengan Khofifah.

Kharisma berpesan kepada seluruh kader Gerindra Jatim agar all out memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024. Kepala Sekolah Kader Gerindra ini yakin, kesolidan kader di akar rumput akan mengantar Khofifah-Emil memimpin Jatim di periode kedua.

“Saya memahami aspirasi rekan-rekan kader Gerindra dan para relawan di Jawa Timur. Akan tetapi perintah sudah jelas, mari kita bersama sama memenangkan pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024," jelasnya.

Baca Juga:Pantas Khofifah Tanggapi Santai Meski Dilaporkan ke KPK, Ternyata Ini Penyebabnya

“Apapun yang telah diputuskan Pak Prabowo, saya yakin 100 persen kader Gerindra akan berjuang habis-habisan memenangkan Khofifah-Emil di periode keduanya ini,” tandasnya.

Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini