Banjir Bojonegoro Surut, Giliran Longsor di Mana-mana

Bojonegoro darurat bencana alam. Setelah dikepung banjir beberapa pekan lalu, kini diterjang tanah longsor.

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 15 Maret 2025 | 13:33 WIB
Banjir Bojonegoro Surut, Giliran Longsor di Mana-mana
Ilustrasi longsor (Shuttestock).

SuaraJatim.id - Bojonegoro darurat bencana alam. Setelah dikepung banjir beberapa pekan lalu, kini diterjang tanah longsor.

Berdasarkan data BPBD Bojonegoro, sejumlah titik terjadi longsor. Jumlahnya mencapai belasan lokasi.

Salah satu titik yang terjadi longsor berada di Desa Kemiri, Kecamatan Malo. Kemudian di Desa Kolong Kecamatan Ngasem.

Longsor juga terjadi di Desa Mulyorejo, Kecamatan Tambakrejo dan Desa Bandungrejo, Kecamatan Ngasem.

Baca Juga:Warga Bojonegoro Pasok Senjata Ilegal ke KKB Papua, 5 Senpi dan Ratusan Amunisi Diamankan

Kemudian longsor dilaporkan di Desa Sekar, Kecamatan Sekar dan Desa Senganten Kecamatan Gondang. BPBD setempat mencatat longsor terjadi di Desa Ngunut, Kecamatan Dander dan Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno.

Lalu longsor menerjang Desa Pajeng, Kecamatan Gondang yang materialnya mengenai Jalan Raya Provinsi jalur Bojonegoro-Nganjuk.

Selanjutnya longsor terjadi di Desa Sumberagung Kecamatan Ngraho dan Desa Klino Kecamatan Sekar.

Longsor terjadi di Desa Dengok, Kecamatan Padangan dan Desa Kaliombo, Kecamatan Purwosari. Serta di Desa Sarirejo, Kecamatan Balen yang merusak dapur dua rumah warga setempat.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Bojonegoro, Heru Wicaksi mengaku sedang melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan longsor tersebut. Asesmen juga sudah dilakukan.

Baca Juga:Pelaku Aksi Koboi di Jalanan Lamongan Ditangkap, Begini Kronologi Lengkap Versi Polisi

“Laporan sudah kami terima, selanjutnya kita akan melakukan kordinasi dengan beberapa instansi terkait untuk menanganinya,” ujarnya dikutip dari BlokBojongoro--partner Suara.com, Jumat (14/3/2025).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak