SuaraJatim.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jombang Jawa Timur diserang video hoaks yang menggambarkan dugaan kecurangan Pemilu 17 April 2019.
Dalam video berdurasi 2 menit 59 detik dengan judul "Indikasi curang, emak-emak labrak gudang KPU di Jombang, Jatim" tersebut kali pertama muncul di media sosial Youtube pada akun Hijrah Channel dan TV explore news.
Dalam tayangan tersebut, nampak petugas KPU dilabrak beberapa orang yang mengaku menemukan indikasi kecurangan berupa pemindahan surat suara secara diam-diam ke gudang yang bukan tempat penyimpanan resmi.
Mereka mengaku menemukan adanya pemindahan surat suara secara diam-diam ke gudang yang bukan peruntukannya. Pemindahan itu dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Padahal seharusnya, sesuai tahapan dan aturan menurut mereka, surat suara tersebut dikirim ke kantor kecamatan untuk dilakukan rekapitulasi oleh petugas PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan).
Dikonfirmasi terkait beredarnya video itu, Ketua KPU Kabupaten Jombang, Muhaimin Shofi secara tegas membantahnya. Dia juga memastikan bahwa video tersebut adalah hoaks.
"Gudang KPU Jombang tidak seperti itu," ujar Muhaimin dilansir Berita Jatim - jaringan Suara.com, Senin (22/4/2019).
Muhaimin mengatakan gudang yang digunakan KPU Jombang meliputi Gedung Tennis Indoor, GOR Merdeka dan di kantor KPU sendiri.
Muhaimin menegaskan gudang yang ditayangkan dalam video itu tidak ada kemiripan sama sekali. Bahkan, Muhaimin menemukan kejanggalan lainnya, yakni logat bicara beberapa orang dalam video tersebut yang tidak berdialek khas Jombang.
Baca Juga: KPU Surabaya Hitung Ulang Surat Suara di 21 TPS Kecamatan
"Kami akan koordinasi dengan anggota KPU lain untuk menentukan sikap selanjutnya. Sebab, kejadian ini sudah sangat meresahkan masyarakat Jombang,” ungkapnya.
Saat ini, Muhaimin memastikan proses rekapitulasi hasil pemungutan suara masih berlangsung di masing-masing kecamatan dan dipastikan tidak ada surat suara yang sudah dibawa ke gudang KPU.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka