SuaraJatim.id - Soeprayitno tewas mengenaskan di Tanah Merah, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/5/2019) malam. Sekujur tubuhnya penuh luka.
Di KTP lelaki 60 tahun itu tertera jika dia warga Sidotopo Wetan. Soeprayitno ditemukan tewas bersimbah darah di sebuah bale-bale Tanah Merah gang 2, Kelurahan Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran, Surabaya.
Mayat Supriyatno ditemukan oleh warga, seusai salat Tarawih dalam keadaan mengenaskan. Tampak korban mengalami luka dibeberapa bagian tubuhnya. Sejumlah luka di lengan, kaki, dan yang paling parah di bagian perutnya.
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. Polisi terus menghimpun data dan keterangan saksi mata di lokasi.
Baca Juga: Terkuak, Mayat Bayi KQS Tewas Akibat Lehernya Dipatahkan Ayah Kandung
"Untuk sementara masih kami mintai keterangan saksi," kata Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Dimas Ferry Anuraga.
Sedangkan Kanitreskrim Polsek Kenjeran Iptu Endri Subandrio mengatakan, dari keterangan saksi ada satu orang yang diduga menganiaya korban ini. Mengenai senjata tajam yang digunakan polisi masih menyelidiki di lokasi.
"Sementara ini dugaan kasus pembunuhan masih kami dalami," imbuhnya.
Saat ini, mayat sudah berada di Kamar Mayat RSUD Dr Soetomo Surabaya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Baca Juga: Mayat Wanita Tanpa Identitas Ditemukan di Aliran Sungai Cileungsi
Berita Terkait
-
Link Nonton Zona Merah: Saat Aghniny Haque Bertarung Lawan Mayat Hidup!
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Raja Tega! Aksi Horor Fauzan Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: 20 Menit Cekik Leher hingga Kupas Kulit Jari Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
-
Pengakuan Mengejutkan! Fauzan Mutilasi Wanita di Muara Baru karena Kesal Istri dan Ibunya Disebut Pelacur
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter