SuaraJatim.id - Masjid di Ponpes Mambaul Hikmah di Blitar, Jawa Timur, hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit untuk melaksanakan salat tarawih 20 rakaat, ditambah salat withir 3 rakaat.
Jumat petang (10/5/2019), Suara.com mengunjungi Pondok Pesantren Mambaul Hikmah yang terletak di Desa Mantenan, Kecamatan Udanawu, untuk menyaksikan langsung salat tarawih kilat di Masjid Pondok tersebut.
Bangunan masjid di kompleks Pondok seluas sekitar 4 hektar tersebut cukup besar dan cukup untuk menampung setidaknya 500 jamaah. Menjelang waktu salat isya, masjid sudah penuh oleh jamaah bahkan jamaah sudah meluber hingga ke halaman masjid yang lokasinya berjarak sekitar 25 kilometer dari Kota Blitar dan yang berbatasan dengan wilayah Kabupaten Kediri.
“Habis salat tarawih di sini biasanya saya merasa badan lebih segar. Saya mulai ikut salat tarawih di sini sejak puasa tahun lalu. Seminggu sekali saya tarawih di sini,” ujar Dahrul (28), warga Kandat, Kabupaten kediri.
Baca Juga: Lima Tips Diet di Bulan Ramadan
Dahrul menuturkan, ia datang untuk salat tarawih kilat bersama beberapa rekannya. Jarak dari rumah Dahrul dengan Masjid Mambaul Hikam sekitar 10 kilometer.
Ketika iqomah seruan salat Isya dikumandangkan, jamaah sudah meluber hingga ke sisi jalan di sekitar pintu masuk halaman masjid. Terpal-terpal plastik dan sajadah para jamaah pun dihamparkan di atas tanah sebagai alas salat. Tidak kurang dari 1.000 jamaah memenuhi masjid dan halamannya.
Salat isya empat rakaat berlangsung dalam tempo normal. Imam salat, KH Dliyauddin Azzamzami Zubaidi yang juga pengasuh Pondok tersebut, terdengar melafalkan surat Al Fatihah dengan sangat jelas.
Namun begitu memasuki salat tarawih, pelafalan surat Al Fatihah begitu cepat hingga terkadang nyaris tidak bisa tertangkap jeda antara satu ayat ke ayat berikutnya.
Setelah terdengar sahutan “amin” dari jamaah, tanda berakhirnya pembacaan surat Al Fatihah oleh imam shalat, imam melanjutkan dengan membaca sepenggal ayat Al Quran yang sangat pendek. Sehingga sikap berdiri dalam salat itu berlangsung dalam hitungan detik saja.
Baca Juga: Ruko di Eks Terminal Kepandean Jadi Tempat Prostitusi saat Malam Ramadan
Saat imam salat mengucapkan takbir “allahuakbar” sebagai aba-aba menuju gerakan salat selanjutnya, dari berdiri ke rukuk. Takbir lagi, berdiri kemudian sujud. Takbir lagi, dari sujud ke posisi bersimpuh. Takbir lagi, sujud, kemudian berdiri lagi. Bagian ini hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 7 detik.
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan 2 Cabup Blitar Rijanto Vs Rini Syarifah, Panas Usai Debat Dihentikan
-
Skill Mumpuni Pemain Keturunan Blitar: The Next Thom Haye di Timnas Indonesia
-
Blitar City Walk, Wisata dan Kuliner Murah Meriah Dekat Makam Bung Karno Mirip Malioboro
-
Mengunjungi Wisata Religi Makam Bung Karno, Ada Lukisan Jantung Berdetak
-
Biodata Arkhan Kaka, Striker Muda Timnas dengan Tinggi di Atas Rata-Rata Orang Indonesia
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya