Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Minggu, 19 Mei 2019 | 18:08 WIB
Warga Kediri Melaporkan Temuan KIP di Jalanan ke kantor Subsektor Ngasem Kabupaten Kediri, Jawa Timur. [Berita Jatim]

SuaraJatim.id - Dua Warga Kabupaten Kediri, Jawa Timur mendatangi Kantor Polisi Subsektor Ngasem melaporkan temuan 70 Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang ditemukan di sepanjang Jalan Totok Kerot pada Minggu (19/5/2019).

Dua warga yang menemukan KIP tersebut adalah Diki Dear Saputra, warga Pagu, Kabupaten Kediri dan Riko Tri Sutrisno, warga Desa Bringin, Gurah, Kabupaten Kediri. Dari tangan Diki diserahkan sebanyak 63 lembar KIP, sementara Riko tujuh lembar.

Menurut Diki, puluhan kartu itu tercecer di tengah jalan hingga sejauh 500 meter dari simpang empat Desa Joho.

"Banyak warga yang mengetahui. Tapi mohon maaf mereka acuh. Lalu saya memungutinya,” kata Diki di Kantor Sub Sektor Ngasem seperti diberitakan Berita Jatim - jaringan Suara.com, Minggu (19/5/2019).

Baca Juga: Razia di Perbatasan, Polres Kediri Antisipasi Gerakan People Power

Menurut Diki, sejumlah saksi mata sempat melihat dua orang anak usia SMP mengendarai sepeda motor, menyebarkan kartu tersebut di jalan. Mereka melintas ke arah Monumen Simpang Lima Gumul (SLG).

Sementara itu, Kapolsek Gampengrejo AKP Mukhlason mengatakan tindak lanjut penemuan puluihan kartu KIP ini diambil alih oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Kediri. Polisi akan menyelidiki dari para saksi, untuk mengetahui ada dan tidaknya unsur kesengajaan.

Load More