SuaraJatim.id - Kebakaran besar terjadi di sebuah gudang garmen di Jalan Dr Soetomo, Gresik, Jawa Timur, Minggu (9/6/2019) siang. Diduga, kebakaran terjadi akibat konsleting listrik di lantai dua gudang yang menyimpan kain dan celana jeans.
Selain itu melalap kain dan celana jeans, api juga membakar sebuah mobil box dan beberapa sepeda motor yang terparkir di depan gedung.
Lebih dari tujuh mobil pemadam kebakaran milik pemerintah kabupaten Gresik dan mobil pemadam dari perusahaan listrik PJB diterjunkan.
Namun, akibat cuaca yang panas disertai angin, api semakin membesar dan cepat membakar seisi gudang. Dari faktor itu juga membuat kesulitan petugas pemadam kebakaran untuk menjinakan kobaran api.
Muji, saksi mata sekaligus karyawan gudang mengatakan, api mulai terlihat di lantai dua yang berisikan pakaian dan celana jeans.
"Api mulai terlihat di lantai dua sekitar jam 14.00 wib. Kemudian membesar hingga menghanguskan seisi gudang," kata Muji di lokasi kejadian.
Hingga berita ini diturunkan, sudah sekitar satu jam pihak pemadam kebakaran dan petugas dari polres Gresik masih berusaha melakukan pembasahan untuk memadamkan api.
Kontributor : Tofan Kumara
Baca Juga: Kebakaran Lapak Pemulung Pasar Minggu, Ini Cerita Sulastri Lolos dari Maut
Berita Terkait
-
Detik-detik Lapak Pemulung Pasar Minggu Terbakar, Bikin Bangkrut Pedagang
-
Kebakaran Lapak Pemulung Pasar Minggu, Ini Cerita Sulastri Lolos dari Maut
-
Lapak Pemulung Pasar Minggu Ludes Terbakar, Alquran Tetap Utuh
-
Kebakaran di Kembangan Telan Satu Korban Jiwa
-
Cerita Korban Kebakaran Kampung Bandan Malam Takbiran Tanpa Gema Takbir
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
HIV di Jatim Masih Tinggi, DPRD Minta Edukasi dan Deteksi Dini Diperluas
-
DPRD Jatim Tindak Gangguan Digital Sosial, dari Judi Online hingga Sound Horeg
-
7 Fakta Penting Jenderal Mallaby dan Detik Detik yang Memicu Pertempuran 10 November
-
Viral! SPPG Kencong Kediri Bagi-bagi Jumat Berkah dengan Tempel Uang di Tray MBG
-
OTT KPK: Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan 6 Orang Lain Dibawa ke Jakarta