SuaraJatim.id - Dua orang lelaki dan perempuan ditemukan bersimbah darah di lantai dua sebuah rumah yang terletak di Jalan Brigjen Katamso lll RT 26 RW 6, Desa Kedungrejo, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Jawa Timur pada Senin (29/7/2019).
Keduanya ditemukan dengan bekas luka sabetan benda tajam. Mereka diketahui bernama Nur Aini (25) atau Eni dan seorang lelaki bernama M. Rofii (28). Mereka diduga pasangan selingkuh.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Zain Dwi Nugroho yang datang ke TKP memimpin jalannya pemeriksaan belum bersedia berkomentar banyak.
“Kita masih melakukan penyelidikan dalam kasus tersebut, semoga pelakunya terungkap,” kata Zain seperti dikutip dari Beritajatim.com.
Baca Juga: Bunuh Kekasih Gelap karena Hamil, Joko Ternyata Playboy Kelas Kakap
Mantan Sekpri Kapolri itu masih enggan menyebutkan apakah kondisi lelaki dan perempuan yang bersimbah darah itu sudah meninggal dunia atau belum.
“Masih dipastikan lagi,” katanya.
Namun dari informasi yang dihimpun dan pantauan di lokasi, tubuh M. Rofii yang ditemukan bersimbah darah itu sudah diangkut menggunakan kantong jenazah dan dibawa ke RS Bhayangkara Polda Jatim. Sementara Nur Aini masih sempat bernafas saat dilarikan terlebih dahulu ke rumah sakit.
Sementara dari informasi warga, sebelum keduanya ditemukan bersimbah darah. Sempat terdengar seperti terjadi keributan antara sesama lelaki dan diselingi suara suara histeris seorang perempuan.
“Dengar keributan, dan dua orang lari keluar meninggalkan rumah itu,” ujar salah seorang warga setempat.
Baca Juga: Sakit Hati Dimarahi, Tompel Nekat Bunuh Paman Pakai Balok Kayu
Warga tersebut juga mengaku suami yang biasa kumpul dengan Nur Aini adalah Lukman. Namun Lukman sebelumnya tidak kelihatan dan dikabarkan pulang ke Madura. Kini kasus itu tengah dalam penyelidikan pihak kepolisian.
Berita Terkait
-
Bebaskan Anak dengan Suap Miliaran, Ibu Ronald Tannur Kini Tersangka, Publik Bertanya Kerjanya Apa?
-
Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Terungkap! Pembunuh Mayat Wanita Tanpa Kepala di Penjaringan Ternyata Tukang Jagal
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas
-
Tim Khofifah-Emil Rekap Dokumen C Hasil dari Saksi, Sama dengan Quick Count?