SuaraJatim.id - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah tiga hari berada di Surabaya, Jawa Timur. Kali ini giliran rumah pribadi mantan Kepala Bapeda Jawa Timur Zainal Abidin dan mantan ajudan Gubernur Jatim Soekarwo, Karsali digeledah.
Rumah Karsali digeledah oleh KPK dengan personil yang sama, pada Jum'at (9/8/2019) malam. Rumah tersebut berada di perumahan mewah Sakura Regency.
Berdasarkan pantauan Suara.com, enam penyidik KPK keluar dari rumah Karsali pada pukul 18.52 WIB. Mereka pun membawa dua koper hitam, 1 tas berwarna kuning dan 1 kardus.
Dalam penggeledahan tersebut penyidik KPK juga didampingi Ketua RT dan petugas keamanan setempat. Empat polisi dari Polda Jawa Timur juga ikut melakukan penjagaan.
Baca Juga: KPK Periksa Irjen Kemenkeu hingga Staf Bea Cukai di Kasus Korupsi Kapal
Salah satu penyidik yang menggunakan masker mengakui kalau dirinya merupakan bagian dari KPK yang melakukan penggeledahan. Tetapi, petugas tersebut menilak untuk memberikan komentar saat ditanya wartawan.
Sebelumnya, petugas keamanan di kediaman Karsali, Karman, mengatakan majikannya sedang tidak berada di rumah. Karsali disebut sedang berada di luar kota.
"Bapak sedang di luar kota tidak ada di rumah," katanya.
Mereka menggeledah rumah Karsali berkaitan dengan kasus suap pengadaan barang dan jasa Kabupaten Tulungagung.
Sebelumnya, KPK juga menggeledah rumah dari mantan Kepala Bapeda Jatim Zainal Abidin. Rumah Abidin yang beralamatkan Jl Asem 1 no. 12 RT 4 RW 2, Kelurahan Asemrowo Kecamatan Asemrowo Surabaya Jawa Timur.
Baca Juga: KPK Tahan Kader PDIP I Nyoman Dhamantra
Namun awak media yang datang, tak mendapati pemilik rumah, hanya Ketua RT setempat yang bernama Priadi.
Berita Terkait
-
Kalah di Gugatan Praperadilan, KPK: Larangan ke Luar Negeri Untuk Sahbirin Noor Masih Berlaku
-
Sudah Dijadwalkan, Komisi III Bakal Uji Kepatutan dan Kelayakan Capim-Cawas KPK Pekan Depan
-
KPK Kalah di Praperadilan dari Paman Birin, Anggota Komisi III: Itu Menjadi Koreksi
-
Anggota DPR PKS Sebut Kerja Kejagung-Polri Berkelas: Kenapa Harus Ada KPK Lagi Sih?
-
Gaya Hidup Mewah Tersorot, Giliran KPK Panggil Anak Andhi Pramono dalam Kasus TPPU
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung