SuaraJatim.id - Warga Desa Gapura Tengah, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur, digegerkan penemuan sosok mayat laki-laki di aliran sungai yang berada di Dusun Banjerru.
Sosok mayat laki-laki tersebut diketahui bernama Basri (17), warga Dusun Gunong, Desa Andulang, Kecamatan Gapura. Saat ditemukan Basri mengenakan baju koko lengan panjang berwarna hijau.
Kasubbag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti mengungkapkan, penemuan jasad tersebut terjadi sekitar pukul 10.15 WIB pada Jumat (4/10/2019).
Widi menceritakan,berdasarkan keterangan warga bernama Mastuni yang tak jauh dari lokasi kejadian, saat itu ada suara orang minta tolong. Arah suara tersebut berasal dari sungai.
Baca Juga: Geger Mayat Terjerat Tali Nilon, Dirantai dan Tubuhnya Dibungkus Ban Bekas
“Kemudian dicek oleh Mastuni. Ternyata, benar ada seseorang terapung di sungai dengan posisi tengkurap, setelah itu Mastuni bergegas untuk menolong korban,” kata Widi.
Setelah itu korban dievakuasi ke pinggir sungai. Selanjutnya, Mastuni memberitahukan peristiwa tersebut kepada paman korban dan juga perangkat Desa Gapura Tengah.
"Lalu dilakukan pemeriksaan oleh tim medis Puskesmas Gapura," kata Widi.
Dari hasil penyelidikan pihak kepolisian, diketahui tidak ada bekas dugaan penganiayaan pada tubuh korban.
Kejadian tersebut murni kecelakaan sendiri, sehingga saat itu pula jenazah langsung dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan, sebab pihak keluarga tidak berkenan dilakukan autopsi.
Baca Juga: Jasad Pria Bersimbah Darah Ditemukan di Pinggil Tol Bocimi
Kontributor : Muhammad Madani
Berita Terkait
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
-
Polisi Identifikasi Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Muara Baru, Inisialnya SH
-
Detik-detik Temuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut, Berawal dari Kantong Besar Mengambang
-
Ngeri! Geger Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakut, Korban Pembunuhan?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif