SuaraJatim.id - Alasan ekonomi membuat pasangan suami istri bernama SQ (22) dan EW (25) mencuri sepeda motor.
SQ warga Kabupaten Blitar, Jawa Timur, mencuri motor untuk biaya persalinan istrinya yang tengah hamil tujuh bulan.
Pasangan ini mencuri motor Yamaha Yupiter milik Sutarji, warga Udanawu, di gudang pakan ternak milik Imam, warga Desa Ringinanom RT4/RW1, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar pada 2 Oktober 2019 lalu.
“Keduanya ditangkap di rumahnya, sembilan hari setelah pencurian,” kata Kapolsek Udanawu, Kabupaten Blitar, AKP Eko Suryadi, Minggu (13/10/2019) seperti diberitakan Jatimnet.com.
Dalam penangkapan itu polisi juga mengamankan sepeda motor sebagai barang bukti. Eko Suryadi menjelaskan, pelaku mengetahui korban menaruh kunci motor di dekat meteran listrik.
Kebetulan Sutarji, yang bekerja sebagai sopir truk, tengah bertugas mengirim pakan ternak ke Jombang.
Namun, keesokannya, Sutarji terkejut motornya telah hilang. Begitu juga dengan kunci motor yang digantung dekat meteran listrik, turut lenyap.
Bahkan, tidak satu pun saksi yang melihat motornya hilang. Hal ini membuat korban melaporkan ke Polsek Ponggok.
“Laporan itu kami tindaklanjuti dan mendapati pelaku mengendarai motor korban di Ponggok,” lanjut Eko Suryadi.
Baca Juga: Pencurian Berantai Resahkan Aceh, Pencuri Incar Ban Mobil Warga
Polisi kemudian mengintai keberadaan pelaku, hingga menangkapnya di rumah pada 11 Oktober 2019.
Eko Suryadi menjelaskan, kehamilan istri pelaku, EW, telah memasuki usia tujuh bulan dan butuh biaya persalinan.
Kini pasangan suami istri ini harus meringkuk di sel tahanan dan terancam hukuman tujuh tahun penjara.
Pencurian sepeda motor yang melibatkan istri hamil pernah dilakukan Syafii alias Pii (25). Warga Kapas Madya Surabaya itu mengajak istrinya, Ninik Karlina (20) yang tengah hamil lima bulan.
Pasangan ini menggasak motor di kawasan Kenjeran dengan alasan sama, yakni biaya persalinan. Kebetulan Pii, tidak memiliki pekerjaan dan sudah beberapa kali menjalankan aksinya.
Berita Terkait
-
Diselamatkan Dari Amukan Warga, Maling Ini Akhirnya Didor Polisi Saat Kabur
-
Terlibat Cekcok, Heri Aniaya Ibu Kandung Hingga Kritis
-
Temuan Arca Kepala Kala di Kota Blitar, Indikasikan Kompleks Percandian
-
Polisi Akan Buru Maling Sakti yang Sasar Mobil di Sunter
-
Geger Indekos Seks Drive Thru untuk Pelajar, Ini Tarifnya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
-
Hore! Purbaya Resmi Bebaskan Pajak Bagi Pekerja Sektor Ini
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
Terkini
-
Resep Rendang Ayam Rumahan, Sajian dari Minang yang Mendunia
-
Ini 5 Sunscreen Vitamin C yang Efektif Mencerahkan & Melindungi Kulitmu
-
Waspada Ze Valente dan Vidal! Ong Kim Swee Siapkan Taktik Khusus Hadapi Lini Serang PSIM
-
DANA Kaget: Voucher Kopi Dadakan Hadir! Buka Linknya & Nikmati Kopi Tanpa Mikir Budget
-
Banjir Semarang Bikin Rute Kereta Api Daop 7 Berubah, KAI Tawarkan Refund Tiket 100 Persen!