SuaraJatim.id - Warga bernama Herry Pahlawan (41) sempat ditangkap aparat kepolisian lantaran ulahnya memeras seorang warga di Desa Singkalan, Balongbendo, Sidoarjo, Jawa Timur.
Dari hasil penyelidikan, motif pemerasan yang diduga dilakukan pecatan TNI AD itu karena tak punya uang untuk ongkos pulang ke Surabaya.
Kapolsek Balongbendo Kompol Sugeng Purwanto kepada Jatimnet.com, Jumat (22/11/2019), mengatakan, modus meminta sumbangan kecamatan, Herry itu meminta uang kepada warga dengan menggunakan seragam tentara.
"Dia minta dengan baik-baik, tidak banyak (Rp 200.000). Terus ditanya korban untuk apa? Katanya sumbangan kecamatan. Tapi kenapa pakai seragam TNI,” ujar Sugeng.
Pemilik rumah, lanjut Sugeng, meminta Herry menunggu karena akan menelpon Polsek Balongbendo. Mendengar hal itu, ia pun kabur, lari ke luar rumah korban.
Melihat Herry lari, korban lalu teriak. “Kebetulan ada kerja bakti terus ditangkap. Tapi dia (Herry) belum menerima uang. Kalau terima uang baru ada unsur pidananya," katanya.
Setelah diringkus Herry Pahlawan sempat dimedasi petugas dengan warga yang menjadi korban dugaan pemerasaan. Lantaran korban tak menuntut untuk membawa kasus ini ke jalur hukum, akhirnya polisi kembali melepas Herry.
"Sekarang yang bersangkutan sudah kami serahkan ke keluarganya. Tapi pakaian (atribut TNI AD) kami amankan, supaya tidak diulangi lagi," katanya.
Baca Juga: Kapolri Idham Klaim Siap Copot Anak Buah Jika Peras Pengusaha
Berita Terkait
-
Geger Telur Terkontaminasi Dioksin, Khofifah Beri Alternatif Bahan Bakar
-
Joki Balap Liar di Sidoarjo Ternyata Pembalap Profesional, Ini Sosoknya
-
Insiden Sidoarjo, Saksi: Sopir Elf Mau Bawa Kabur Mobil Dinas TNI
-
Emosi di Jalan, Sopir Elf Turunkan Paksa Sopir Mobil Dinas TNI di Sidoarjo
-
Kisah 4 'Desa Hantu' di Sidoarjo, Hingga Dihapus dari Daftar Negara
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak