SuaraJatim.id - Korban kecelakaan Bus Kramat Jati bernomor polisi B 7533 YP dilarikan ke Rumah Sakit Citra Medika, Jawa Timur. Bus itu mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tol Mojokerto Surabaya, Rabu (28/11/2019).
Kecelakaan tunggal bus terperosok ke jalur rumput kedalaman 10m di KM 718.800 Tol Mojokerto-Surabaya masih dalam proses evakuasi.
Menurut informasi dari petugas, kecelakaan tunggal ini bus membawa penumpangnya penuh. Penumpang yang mengalami luka-luka sudah dibawa ke RS Citra Medika. Untuk bangkai bus petugas PJR dan Jasa Marga masih melakukan upaya evakuasi bus.
“Proses evakuasi bangkai bus dan proses evakuasi penunpang selamat masih berjalan. Untuk sementara jalur masih lancar. Jalan tol tak mengalami kemacetan,” lanjutnya.
Baca Juga: Wahana Antariksa NASA Potret Bekas Kecelakaan Mikrosatelit China di Bulan
Sedikitnnya 2 orang tewas dalam kecelakaan bus di KM 718.600 Tol Surabaya-Mojokerto. Bus yang mengalami kecelakaan itu adalah bus Kramat Jati jurusan Jakarta-Surabaya.
Penyebab kecelakaan karena sopir mengantuk. Akibat kecelakaan itu, puluhan orang terluka.
"Untuk sementara, akibat kecelakaan bus akibat sopir mengantuk, dan kejadian itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB," kata Kanit PJR Tol Jatim III, AKP Lamuji saat dikonfirmasi, Rabu.
Ia mengatakan, saat melaju dengan kecepatan tinggi diduga bus sempat oleng dan menerobos pembatas samping jalan tol dan terperosok ke parit dan bus terguling di KM 718.600 kawasan Kabupaten Gresik, Jatim.
Terkait jumlah penumpang, total tercatat ada 32 orang, dan korban meninggal dunia di lokasi dua orang, serta luka berat lima orang, luka ringan 15 orang dan 10 syok.
Baca Juga: Pengemudi R15 Jadi Tersangka Kecelakaan di Apartemen Taman Rasuna
"Untuk nama-nama korban akan kami sampaikan menyusul, sebab masih dalam proses evakuasi dan dibawa ke rumah sakit terdekat," katanya.
Sejumlah korban tercatat dievakuasi di tiga rumah sakit, masing-masing Rumah Sakit Citra Medika, Sidoarjo, Rumah Sakit EMMA Mojokerto dan Siti Khodijah Sidoarjo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak