SuaraJatim.id - Seorang balita yang tinggal di Desa Nglambangan Kecamatan Wungu Kabupaten Madiun dikabarkan meninggal dengan kondisi badan melepuh dan kulit mengelupas usai mengonsumsi obat yang berasal dari klinik di Desa Dimong.
Kejadian nahas tersebut menimpa Muhammad Noval Muhtarom, balita berusia empat tahun yang meninggal pada Rabu (4/12/2019) sekitar pukul 04.00 WIB.
Dari informasi yang dihimpun, selain melepuh, hampir seluruh kulit di tubuh Noval juga mengelupas. Menurut penjelasan Kapolsek Wungu AKP J Nugroho, anak sulung pasangan Sadikan dan Tarmiyati meninggal dunia dengan kondisi tubuhnya melepuh.
Nugroho juga mengemukakan, peristiwa tersebut berawal saat Noval sakit panas. Kemudian, orang tuanya memeriksakan Noval ke klinik di Desa Dimong dan mendapatkan obat-obatan.
Baca Juga: Polisi Gerebek Rumah Pemroduksi Obat Keras Palsu di Bogor
"Obat dari klinik itu pun diminumnya," kata Nugroho seperti dilansir Solopos.com-jaringan Suara.com.
Setelah meminum obat-obatan dari klinik itu, muncul bintik-bintik di tubuh Noval dan mengakibatkan kulit melepuh. Mengetahui kondisi itu, orang tuanya berinisiatif kembali ke klinik dan kemudian diberikan obat lagi oleh petugas.
"Setelah itu justru melepuhnya tambah membesar dan kemudian dibawa ke RS Santa Clara Madiun," kata dia.
Setelah dibawa ke RS Santa Clara pada Senin (2/12/2019), akhirnya Noval meninggal dunia di rumah sakit pada Rabu sekitar pukul 04.00 WIB. Hingga kini, pihak kepolisian masih memeriksa kondisi jasad korban.
Baca Juga: Gara-gara Sering Konsumsi Obat Warung, Nunung Tewas
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Hadir di GFL Series 3, Bukti Nyata Komitmen Ikut Membina Generasi Muda
-
Tinjau Normalisasi Sungai di Pamekasan, Gubernur Khofifah Pastikan Daya Tampung Air Kembali Normal
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang