Scroll untuk membaca artikel
Agung Sandy Lesmana
Jum'at, 13 Desember 2019 | 18:52 WIB
Ilustrasi kebakaran. (Shutterstock)

SuaraJatim.id - Seorang ibu bernama Rina Manulu (35) bernasib tragis. Dia tewas setelah kembali masuk ke rumahnya yang terbakar untuk menyelamatkan nyawa putrinya. Wanita berusia 35 tahun itu tewas terpanggang bersama putrinya, Indah Hutasoit (3).

Dikutip dari Kabarmedan.com--jaringan--Suara.com, insiden kebakaran yang merenggut nyawa ibu dan anak itu terjadi di Desa Hutasoit, Kecamatan Lintong Nihuta, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatra Utara, Kamis (12/12/2019) kemarin.

"Kebakaran mengakibatkan 4 korban. 2 korban meninggal dunia dan 2 korban mengalami luka bakar adalah Rajin Hutasoit (40) (suami Rina) dan anak laki-lakinya Lamhot Hutasoit (4),” kata Kabag Humas Polres Humbang Hasundutan, Aiptu Syahril Purba.

Rina sebenarnya telah berhasil menyelamatkan diri dari kebakaran. Namun, ia kembali masuk ke rumah yang terbakar untuk menyelamatkan putrinya yang masih berada di dalam. Rina pun tewas terpangang bersama putrinya.

Baca Juga: Sumber Air Terbatas, Pohon Pisang Dipakai Padamkan Kebakaran di Kulon Progo

"Ibunya menerobos masuk ke dalam rumah yang terbakar untuk menyelamatkan anaknya,” katanya.

Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. Dugaan kebakaran yang menelan nyawa Rina dan putrinya itu berasal dari konsleting listrik.

Load More