SuaraJatim.id - Satreskrim Polres Ngawi berhasil membekuk pelaku pembunuhan Bela, wanita pemandu lagu yang ditemukan tewas dalam kondisi telanjang. Pelaku mendapat hadiah timah panas di kaki dari pihak kepolisian.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Madiunpos.com - jaringan Suara.com, pelaku tersebut berinisial MI. Pelaku ditangkap di wilayah Sidoarjo, Jawa Timur pada Kamis (26/12/2019).
"Pelaku sudah (ketangkap) mas," tulis Kasatreskrim Polres Ngawi, AKP Khoirul Hidayat melalui perpesanan WhatsApp, Jumat (27/12/2019).
Sementara itu, Kapolsek Pitu Iptu Subandi mengatakan pelaku pembunuhan Bela di ladang jagung telah ditangkap di Sidoarjo.
Baca Juga: Coba Bunuh Diri, Tersangka Pembunuhan Mahasiswi Universitas Bengkulu Kritis
Pitu mengatakan pelaku masih menjalani pemeriksaan di Satreskrim Polres Ngawi. Pelaku yang ditangkap hanya satu orang.
"Masih diperiksa. Untuk penerapan pasal, belum tahu. Kasus ini yang menangani Satreskrim Polres Ngawi," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat wanita tanpa identitas ditemukan di kebun jagung di Desa Banjar Banggi, Kecamatan Pitu, Ngawi, Senin (23/12/2019).
Mayat yang ditemukan tanpa busana itu diduga korban pembunuhan dan baru beberapa jam meninggal sebelum ditemukan warga.
Hasil pemeriksaan sementara, polisi menemukan beberapa luka pada tubuh wanita yang diduga berusia lebih dari 40 tahun tersebut.
Baca Juga: Sebanyak 14 Kasus Pembunuhan Sadis di Banten Selama 2019 Berhasil Diungkap
"Saat mengecek kondisi jenazah di lokasi, memang diduga korban pembunuhan," terang Kapolres Ngawi, AKBP Dicky Ario Yustisianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini