SuaraJatim.id - Dua warga Pamekasan dilarikan ke rumah sakit pada Minggu (12/1/2020) setelah duel. Peristiwa yang terjadi pada Sabtu (11/1/2020) tersebut diduga dipicu persoalan asmara.
Menurut informasi yang dihimpun Suaraindonesia.co.id-jaringan Suara.com, duel tersebut terjadi antara Alimuddin (50) Warga Desa Bulangan Barat Kecamatan Pegantenan dengan Saiful bahri (26), Warga Desa Tebul Timur.
Seorang kerabat salah satu korban yang tak mau disebut namanya, mengatakan keduanya telibat duel karena Alimuddin berusaha menggagalkan pernikahan Syaiful Bahri dengan keponakan sepupu Alimudin.
Rencana pernikahan yang sempat diagendakan itupun urung terlaksana karena calon istri diduga disembunyikan Alimuddin.
Baca Juga: Berawal dari Kena Petasan, 4 Orang Bacok Remaja 15 Tahun Hingga Tewas
"Syaiful Bahri rencananya akan melangsungkan resepsi pernikahan dengan keponakan sepupu dari istrinya alimuddin dan undangan telah disebar kepada masyarakat," tutur pria yang meminta namanya dirahasiakan itu kepada Suaraindonesia.com.
Alimuddin disebut melarang SS agar tidak menikah dengan Syaiful Bahri. Saat SS menceritakan hal itu kepada Syaiful Bahri, ia sempat mengajak Syaiful Bahri untuk kawin lari.
"Iya, kabarnya memang begitu, mungkin Syaiful marah kepada Alimuddin hingga kemudian keduanya terlibat duel," ujarnya.
Kasubbag Humas Polres Pamekasan Iptu Nining Diyah, mengatakan, hingga kini, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait motif dari insiden tersebut. Alimuddin dikabarkan sempat mengalami drop ketika jahitan serupa sayatan di sejumlah bagian tubuhnya hendak dibuka pihak dokter RSUD Dr H Slamet Martodirdjo, Pamekasan.
Sedangkan Saipul Bahri, kini dirawat di Rumah Sakit Umum Mohammad Noer Pamekasan.
Baca Juga: Emosi Kerap Diancam, Pria di Kulon Progo Bacok Mantan Suami Istrinya
"Keduanya masih dalam perawatan medis, sedangkan motif dan modus perkaranya masih pendalaman Lidik," katanya.
Berita Terkait
-
Duel Flagship: Xiaomi 15 Pro vs 14 Pro, Mana yang Layak Dimiliki?
-
Kapan Jadwal Laga Tinju Mike Tyson vs Jake Paul? Hadiahnya Rp 1,2 Triliun dan Tayang di Sini!
-
3 Drama China Dibintangi Yang Xu Wen Tayang 2024, Terbaru Duel of Shadows
-
A18 Pro vs Snapdragon 8 Gen 4: Duel Chipset Andalan Terbaru
-
Ngeri! Cuma Berjarak 200 Meter dari Rumah, Pelajar SMP di Sukabumi Tewas Dibacok usai Pulang Sekolah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans