SuaraJatim.id - Seorang pasien Tenaga Kerja Wanita (TKW) dari Hong Kong, bernisial M yang di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidoarjo, Jawa Timur, dinyatakan negatif virus corona. Sebab telah dikeluarkannya hasil uji laboratorium Balitbangkes di Jakarta.
Direktur RSUD Sidoarjo, Atok Irawan mengatakan sesuai dengan hasil uji laboratorium dahak dinyatakan negatif dari virus corona.
"Pasien hanya mengalami flu biasa," katanya saat dikonfirmasi wartawan di RSUD Sidoarjo, Senin (3/2/2020).
Ia mengatakan sesuai dengan hasil uji laboratorium, semuanya menunjukkan negatif virus corona sehingga masyarakat, khususnya yang ada di Kabupaten Sidoarjo tidak perlu merasa resah.
Baca Juga: TKW Dari Hongkong yang Dirawat RSUD Sidoarjo, Negatif Virus Corona
"Tepat selama sepekan pasien TKW asal NTB itu kami rawat dan dinyatakan sudah bisa rawat jalan," katanya.
Kalau kondisinya sudah bagus, kata dia, maka pada hari ini juga pasien itu sudah bisa dinyatakan pulang dan tinggal rawat jalan saja.
"Kami akan berkoordinasi dengan PJTKI (perusahaan jasa TKI) yang mengurusi pasien itu. Karena selama dirawat tidak ada keluarganya yang menjenguk ke rumah sakit," katanya.
Selama di rumah sakit, pasien acap video call dengan keluarganya di NTB.
"Pada awal datang, memang pasien itu sempat mengeluh sesak nafas. Ternyata sesak nafas itu karena menangis dan kangen dengan keluarganya," katanya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Tutup TC Sidoarjo dengan Hasil Positif
Ia mengatakan dalam beberapa hari terakhir nafsu makan pasien juga bertambah dan pasien tidak mengalami panas badan sama sekali.
"Hari ini sudah boleh pulang," katanya. Pasien asal Hong Kong itu masuk RSUD Sidoarjo diantar PJTKI dari Pasuruan pada Senin (27/1) sekitar pukul 09.00 WIB. (Antara)
Berita Terkait
-
Penjualan Karpet di Pasar Gembrong Merosot 50 Persen, Pedagang Jerit: saat Covid-19 Malah Mendingan!
-
Mau Nostalgia Masa Kecil, Jeremy Teti Berencana Jual Rumahnya yang Mewah
-
Pose di Samping Mobil Lawas nan Langka Bersama Istri, Bahlil Disebut Romeo dan Juliet
-
Alert! Kemenkes Peringatkan Potensi Peningkatan Covid-19
-
Virus Corona Ngamuk Lagi, Kasus Covid-19 di Singapura Meroket Hingga Dua Kali Lipat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani