SuaraJatim.id - Satu warga Kabupaten Blitar dipastikan positif terjangkit virus Corona alias COVID-19.
Berdasarkan laman resmi https://infocovid19.jatimprov.go.id, ada 66 warga Kabupaten Blitar tercatat sebagai ODP, satu orang sebagai PDP dan satu lagi positif corona.
Hal itu dibenarkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona Kabupaten Blitar, Krisna Yekti.
Ia mengaku, pasien positif corona berusia 38 tahun.
"Dua habis dari Bogor satu mobil bersama keluarganya. Ini keluarga juga sedang kami tracing," kata Krisna diujung telepon, Minggu (22/3/20).
Pasien perempuan tersebut tinggal bersama suaminya bekerja di Bogor.
Ia kemudian pulang ke Blitar satu mobil dengan keluarganya. Jumlah keluarganya juga sedang dipetakan oleh Pemkab Blitar.
Namun, Krisna belum bisa memastikan apakah suami dari pasien positif corona berusia 38 tahun tersebut juga terjangkit.
"Kalau kondisi suaminya sehat wal afiat karena selama di Bogor dia sudah mengisolasikan diri. Nggak tahu ada alasan apa di pulang ke Blitar," katanya.
Baca Juga: Pasien Positif Virus Corona di Jawa Timur 41 Orang, Surabaya Tambah 9 Orang
Krisna menambahkan, keluarga telah dikarantina di rumah dan dilarang untuk bepergian ke luar.
Dia mengimbau warga untuk tak panik. Warga diminta untuk tetap menerapkan pola hidup bersih serta mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir serta memakai masker jika terpaksa harus ke luar rumah.
Kontributor : Farian
Berita Terkait
-
Pemerintah: Obat Klorokuin Bukan untuk Mencegah Virus Corona
-
Kesedihan Eks Striker Real Madrid Ini Atas Meninggalnya Lorenzo Sanz
-
Pasien Positif Virus Corona di Jawa Timur 41 Orang, Surabaya Tambah 9 Orang
-
CEK FAKTA: Helikopter Malaysia-Singapura Semprot Racun Bunuh Corona, Benar?
-
Andrea Dian Pernah Coba BMW i3 Bersama Suami, Warganet Terpesona
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
7 Fakta Santri Korban Dugaan Pencabulan di Bangkalan, Hilang Dua Pekan hingga Tak Terekam CCTV
-
"Memanusiakan Manusia": Pesan Khofifah Saat Kunjungi Penerima Manfaat di Gedung Baru UPT RSBL
-
CEK FAKTA: Viral Tolak Angin Merusak Lambung, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Bahlil Ancam Mundur Jika Harga BBM Diturunkan Menkeu Purbaya, Benarkah?
-
5 Fakta Mayat Pria Mengambang di Jombang, Luka di Pelipis dan Mulut Berbusa