SuaraJatim.id - Polisi meringkus seorang lelaki berinisial BS (39) lantaran telah membawa kabur Mobil Daihatsu Xenia, milik Kasmori (47) menjadi korban warga Desa Lamongan, Kecamatan Arjasa, Situbondo, Jawa Timur.
Kasus ini terungkap setelah Kasmori dibohongi sang istri, SG (29) lantaran menyebut pelaku masih merupakan keluarganya.
Setelah mobil milinya raib dicuri pelaku, Kasmori baru sadar telah dibohongi istrinya sendiri. Tak hanya mobilnya yang dibawa kabur, sang istri juga main serong dengan pelaku.
"Saya baru sadar bahwa pelaku bukan keluarganya, dugaan saya pelaku merupakan kekasih gelapnya, saya baru mengetahui setelah beberapa orang bercerita kepada saya bahwa pelaku bukan keluarganya, awalnya saya gak percaya setelah pelaku curi mobil tersebut saya baru sadar," kata Kasmori seperti dilansir dari Suarajatimpost.com--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Perawat RSUP Kariadi Gugur Lawan Corona, Dimakamkan Dekat Pusara Sang Ayah
Dari terbongkarnya rekayasa itu, dia pun menduga jika pelaku sudah merencanakan dengan matang untuk membawa kabur mobil pribadinya.
"Sebelum mobil saya yang terparkir tidak jauh dari rumah istri saya, kunci cadangan mobil tersebut sudah hilang kurang lebih satu minggu yang lalu, kuat dugaan pencurian sudah direncanakan," katanya.
Pelaku baru bisa ditangkap setelah polisi menerima laporan korban. BS berhasil diringkus bersama barang buktinya mobil milik korban pada Selasa (7/4/2020).
Kapolsek Asembagus Iptu Achmad Sulaiman membenarkan bahwa korban dan pelaku sudah saling kenal sebelumnya.
"Kami masih mendalami terkait kasus curanmor tersebut, kami akan terus melakukan penyidikan dan penyelidikan serta meminta keterangan terhadap sejumlah saksi dan korban, guna untuk pengembangan kasus tersebut serta apa motifnya, tidak menutup kemungkinan ada pelaku lain, kita tunggu saja hasil penyidikannya," kata dia.
Baca Juga: Mayat Lelaki-Wanita Bugil di Atas Sajadah, Satunya Ternyata Warga Ciledug
Berita Terkait
-
KPK Akui Belum Periksa Bupati Situbondo yang Jadi Tersangka
-
Klaim Siap Tahan Bupati Situbondo, KPK: Semua Tersangka Pasti Ditahan pada Waktunya, Cuma...
-
Kasus Dana PEN, KPK Panggil Bupati dan Kadis PUPR Situbondo
-
BRI Bersama Kodim Situbondo Bangun Sumur Bor untuk Penuhi Kebutuhan Warga
-
Mimpi Naik Kereta dari Situbondo ke Jember: Mungkinkah Jalur Panarukan-Kalisat Segera Aktif?
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh
-
Di SMA Award 2024, Pj Gubernur Jatim Tekankan Konsistensi Jaga Prestasi Tingkat Nasional dan Internasional