SuaraJatim.id - Saat wabah virus corona, cucu kedua Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini lahir. Cucu keduanya berjenis kelamin laki-laki, buah hati dari putra sulung Risma, Fuad Bernardi dan Erra Masita Maharani.
Menurut Fuad, anak keduanya lahir sesar di Rumah Sakit Putri Jalan Rahman Hakim, Kota Surabaya pada Kamis ini, sekitar pukul 09.09 WIB. Anak kedua Fuad tersebut lahir dengan bobot 3,4 kilogram dan panjang 51 centimeter.
"Alhamdulillah lahir dengan selamat. Semoga diberikan kesehatan," kata putra sulung Wali Kota Surabaya Fuad Bernardi saat dihubungi, Kamis (16/4/2020).
"Saya bawa istri ke RS Putri pada Rabu (15/4/2020) kemarin. Sejak kemarin saya nunggu istri sampai akhirnya melahirkan tadi pagi," lanjutnya.
Baca Juga: Sepi Pembeli Dampak Wabah Corona, Gunawan Tutup Toko Fashion
Risma sempat menjenguk ke RS Putri sekitar pukul 08.00 WIB hingga sampai kelahiran anak keduanya. Hanya saja, lanjut dia, Risma tidak bisa menunggu sampai lama karena harus kembali ke Posko Penanganan COVID-19 di Balai Kota Surabaya.
"Usai istri saya melahirkan, ibu langsung balik ke balai kota," kata Fuad yang juga Ketua Karang Taruna Surabaya ini.
Saat ditanya soal nama anak keduanya, Fuad mengaku sudah menyiapkan nama buat anak keduanya yakni Gianluigi Svarga Benardi.
"Tapi belum 'fixed', masih menunggu ibunya yang saat masih lemas usai melahirkan," katanya.
Selain itu, iajuga meminta maaf kepada rekan dan sahabatnya serta warga Surabaya karena belum bisa menjenguk anaknya di tengah pandemi COVID-19 ini. Bahkan, lanjut dia, mertuanya di Lamongan juga belum menjenguk karena kondisi yang belum memungkinkan.
Baca Juga: Hari Kedua PSBB di Bekasi, Masih Ada Saja Pengendara Tak Taat Aturan
"Saya berharap ditahan dulu. Saya berdoa semoga pandemi COVID-19 segera berakhir," tutup Fuad Bernardi. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Akal Bulus Oknum Debt Collector Jebak Petugas Damkar Bantu Tagih Utang Pinjol
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
Terkini
-
Lantik Anggota KPID Jatim, Khofifah Ajak Wujudkan Ruang Digital yang Sehat
-
Dahsyatnya Shalawat Jibril: 4 Keutamaannya yang Menggetarkan Hati
-
Tabur Bunga di Selat Bali, Harapan Keluarga Bertarung dengan Kenyataan
-
Belum Kebagian BSU? Cuan Akhir Pekan Tetap Bisa dari Saldo DANA Kaget! Cek 3 Link Ini Sekarang!
-
5 Ciri Pemilik Ajian Pancasona dan Rawarontek, Kebal dan Tembus Dunia Ghaib