SuaraJatim.id - Puluhan rumah rusak berat setelah diterjang angin puting beliung di Kabupaten Bangkalan, sekitar pukul 13.00 WIB, Selasa (5/5/2020) kemarin. Sebanyak 50 rumah warga mengalami kerusakan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bangkalan, Rizal Morris mengatakan angin puting beliung terjadi di dua Kelurahan yakni Pejagan dan Bancaran.
“Sebanyak 43 rumah rusak ringan, 5 rumah rusak sedang dan 2 rumah rusak berat. Satu pagar roboh dan satu dapur warga rusak berat. Selain itu ada dua unit motor tertimpa pohon saat berada di tepi jalan saat parkir,” ucapnya, Rabu (6/5/2020).
Selain itu, terdapat 4 pohon besar tumbang di jalan Panglima Sudirman Kelurahan Pejagan. Tim BPBD bersama personil gabungan langsung menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.
“Kami dari TRC BPBD bersama Agen BPBD Pemprov dan tim gabungan dari TNI- Polri, DLH, Damkar, Tagana serta masyarakat melakukan evakuasi di seluruh lokasi terdampak,” ujarnya.
Ia mengatakan, saat ini para korban terdampak membutuhkan bantuan berupa bahan material. Ia mengaku akan melakukan rapat sebab keterbatasan anggaran.
“Kita rapatkan dulu dengan tim karena anggaran terbatas dan juga sudah dialihkan ke penanganan COVID-19,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Bukan Sekadar Letusan Biasa: PVMBG Ungkap Rekaman Gempa Getaran Banjir Semeru yang Bikin Khawatir
-
Pilu Petani Lombok, Ladang Rusak Diterjang Awan Panas Semeru
-
Di Tengah Keriuhan, Relawan Kesehatan Jadi Penopang Pengungsian Erupsi Semeru
-
Cerita Lansia 90 Tahun Saat Mengungsi Akibat Erupsi Gunung Semeru
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!