SuaraJatim.id - Rencana tatanan baru atau new normal di sektor pariwisata mulai dipersiapkan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur dengan menyiapkan 8 destinasi wisata percontohan. Kedelapan destinasi mulai mempersiapkan diri menjadi lokasi wisata aman dengan menerapkan protokol kesehatan.
Delapan destinasi tersebut adalah Bangsring Underwater, Pulau Tabuhan, Pulau Merah, Taman Nasional Alas purwo, jawatan, cacalan, watu dodol, waru mustika. Jika delapan destinasi ini sukses baru akan dipikirkan untuk membuka destinasi lainnya.
M Yanuar Bramuda, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi mengatakan persiapan dilakukan hingga 14 Juni untuk dilakukan ferivikasi kelayakan oleh tim khusus.
Selain destinasi wisata, persiapan new normal dilakukan bersama pada restoran, warung dan hotel yang menjadi penunjang pariwisata.
"Saat ini semua masih bersiap, resto, warung, hotel dan destinasi. Untuk destinasi kami mulai 8 dulu sebagai pilot projec," kata Bramuda saat dihubungi, Minggu (7/6/2020)
Sebelumnya, kata Bram, Pemkab Banyuwangi telah membuat SOP yang harus dijalankan pengelola baik resto, destinasi hingga travel perjalanan wisata. Ia menegaskan hanya destinasi yang dinyatakan lulus ferivikasi yang diizinkan kembali menerima kunjungan wisatawan ditandai dengan stiker tanda lulus Covid-19.
Persiapan new normal pada destinasi dibutuhkan waktu lebih lama sebab banyaknya yang perlu dipersiapkan. Selain mempersiapkan sarana dan prasarana, setiap destinasi perlu mempersiapkan ahli penanganan pasien jika terjadi sesuatu diluar kendali. Mereka harus menguasan pertolongan pertama dan dipersenjatai APD lengkap sesuai protokol penanganan covid-19.
"Kita adakan pelatihan untuk itu (penanganan pasien sesuai protokol) pihak destinasi juga harus memastikan adanha APD," kata Bramuda.
Untuk pemesanan tiket, pengelola dilarang menjual tiket secara manual dan harus secara online dengan sistem booking. Sebab setiap destinasi dibatasi kuota untuk memastikan jaga jarak antar pengunjung.
Baca Juga: Bupati Banyuwangi Bakal Simulasikan New Normal dalam Tahlilan
Bramuda optimis penerapan new normal ini dapat menjadi senjata baru untuk promosi pariwisata Banyuwangi.
"Kalau semua menjalankan ini akan menjadi senjata baru untuk promosi wisata banyuwangi. Krn kalau kita bisa jalankan ini kita akan dikenal dan para wistawan akn tahu kalau ke banyuwangi wistaanya aman," kata Bramuda menambahkan.
Kontributor : Nurul Aini
Tag
Berita Terkait
-
Pemerintah Perlu Pastikan Protokol New Normal telah Dikaji Komprehensif
-
Usai PSBB Tahap III, Kota Padang Tetapkan Masa Transisi 8-13 Juli
-
Viral Poster Kelas Poligami, 'Cara Kilat Dapat Istri Empat Sesuai Syariat'
-
Tekan Keuntungan, Cara Pengusaha Restoran Bantul Bertahan di Tengah Pandemi
-
Ganti Tombol Lift dengan Pedal Kaki, Begini Persiapan SCH Sambut New Normal
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka