Scroll untuk membaca artikel
Bangun Santoso
Senin, 08 Juni 2020 | 09:03 WIB
Sebagai ilustrasi begal payudara: Video kamera pengawas alias CCTV yang merekam tindakan pelecehan seksual bermodus begal dada perempuan warga negara asing, beredar di media sosial. [Facebook/Info Cegatan Jogja]

SuaraJatim.id - Warga Desa Sumbersuko, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur digegerkan dengan aksi begal payudara di daerah itu.

Dua wanita warga setempat, mengaku menjadi korban aksi tindakan asusila itu, saat sedang melintas di jalan sepi.

Perangkat Desa Sumbersuko, Saifullah, membenarkan tentang aksi begal payudara di desanya.

"Tadi malam kembali terjadi di jalan desa inj," ujarnya sebagaiman dilansir Suaraindonesia.co.id (jaringan Suara.com), Minggu (07/06/2020).

Baca Juga: Kasus Begal Payudara, Soraya Larasati Lapor ke Polisi

Dalam sepekan terakhir, pelaku aksi begal payudara telah menyasar dua wanita sebagai korbannya.

"Kejadian ini membuat resah warga kalangan perempuan," katanya.

Berdasarkan keterangan korban, pelaku melakukan aksinya dengan mengendarai motor jenis Yamaha Vixion warna putih.

Motor itu tanpa dilengkapi plat nomor, sementara pelaku memakai helm dengan masker menutupi wajahnya.

"Salah satu korban mengalami laka robek di bagian kaki. Dia terjatuh dari motor saat aksi begal payudara itu berlangsung," ungkap Saifullah.

Baca Juga: Jadi Korban Begal Payudara, Soraya Larasati Heran Masih Saja Disalahkan

Selain di Desa Sumbersuko, aksi begal payudara juga dilaporkan terjadi di Desa Sumberagung, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo.

Petugas Polsek Dringu, Bripka. Joko Santosa, membenarkan kejadian itu. Pihak Kepolisian masih mendalami kasus kekerasan seksual yang meresahkan warga itu.

"Kami mendapat laporan dari Perangkat Desa Sumbersuko. Kejadian itu sudah saya laporkan kepada Kapolsek," katanya.

Pasca-kejadian, polisi meningkatkan patroli rutin di sekitar lokasi.

Load More