Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Senin, 08 Juni 2020 | 16:23 WIB
Tokoh agama dan tokoh masyarakat Tulungagung usai melaporkan Suharminto ke polisi. [Istimewa]

"Kejadian benar. Di pendopo membanting toples kue," kata Kabag Humas, Protokol dan Kerjasama Antar Dinas Pemkab Tulungagung Galih Nusantoro melalui WhatsApp.

Suharminto yang sempat jadi perbincangan kemudian muncul melalui PDI Perjuangan DPC Tulungagung. Partai milik Megawati itu juga telah memanggil Suharminto. Hasil keterangan Suharminto juga telah disampaikan kepada PDIP Provinsi. Kepada PDIP, Suharminto membantah telah melakukan aksi koboi dengan memecah Toples di Pendopo Tulungagung.

"Saudara Suharminto meminta maaf kepada Partai dan seluruh masyarakat Tulungagung atas berita yang meresahkan tersebut. Namun pecahnya toples dilakukan oleh orang yang ada bersamanya," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Tulungagung, Susilowati.

Sementara itu, Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia usai menemui para tokoh agama dan masyarakat mengatakan telah menerima kasus itu. Menurutnya, laporan itu sudah ditindaklanjuti oleh penyidik dan saat ini masih berproses.

Baca Juga: Penjual Mie Ayam Pakai Botol Bir untuk Wadah Bumbu, Warganet: Minibar Itu

Kontributor : Farian

Load More