SuaraJatim.id - Polisi akhirnya membekuk perampok sadis yang menyekap H Suyanto dan istrinya di kawasan Jombang, Jawa Timur.
Dalam pengungkapan kasus ini, polisi telah meringkus pria bernama Muhammad Nawawi yang merupakan bagian dari kawanan perampok tersebut. Sementara empat rekannya, yakni Dayat, Sukur, Ajim dan Sin masih diburu polisi.
Dikutip Suara.com dari Beritajatim.com, perbuatan tersangka sudah dilakukan pada 8 November 2017 silam di Desa Ngumpul Jogoroto Jombang, namun pihak kepolisian baru menangkap tersangka pada Juli 2020 ini.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko menyatakan para pelaku yang mengenakan cadar ini dalam melakukan aksinya dengan cara membobol pagar tembok di samping rumah korban menggunakan linggis kecil dan obeng.
Korban Hj Mundziroh yang saat itu ada di ruang tengah sedang menonton tv langsung disergap oleh para perampok ini sambil mengalungkan celurit di leher korban.
Korban disuruh menunjukkan hartanya berupa perhiasan dan uang tunai. Komplotan ini juga menganiaya Suyanto. Korban yang sedang istirahat di kamar tidur langsung disekap bagian mulut dan matanya ditutup lakban dan kedua tangan dan kaki diikat dengan kawat.
“Para pelaku berhasil membawa dua gelang, kalung, uang tunai Rp 50 juta, HP, motor Kawasaki Ninja 150 warna hijau dan satu unit truk nopol S 9075 UW,” ujar Trunoyudo, kemarin.
Atas perbuatannya, para tersangka dijerat pasal 365 KuHP, 363 KUHP dan pasal 362 KUHP.
Baca Juga: Kakek DW Nekat Kibuli Polisi, Ngaku Dirampok 3 Pria Cepak saat Bawa Sayuran
Berita Terkait
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Dari Pangkat Aiptu hingga Bripka, Identitas 15 Polisi di Medan Buronan Kasus Perampokan Modus COD
-
Komplotan Perampok Berpistol Gagal Beraksi Di Minimarket Jaksel, Pegawai Dibacok
-
Astaga! Beraksi 7 Kali, Ini Tampang Enam Pelaku Sindikat Perampok Mobil Taksi Online Modus Racun Kecubung
-
Beraksi Tujuh Kali, Ini Tampang Enam Pelaku Sindikat Perampok Mobil Taksi Online Modus Racun Kecubung
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan