SuaraJatim.id - Putra Sulung Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Fuad Bernardi nampaknya masih percaya diri untuk maju sebagai calon wakil wali kota (cawawali) pada Pilkada Kota Pahlawan tersebut pada Desember mendatang.
Fuad mengaku memiliki modal massa dan tim relawan yang tidak sedikit dan siap bergerak untuk Pilkada Kota Surabaya, jika dirinya maju sebagai cawali.
Bahkan, dia mengaku sudah mempersiapkan timnya jauh-jauh hari, lantaran keberadaannya memang sudah ada sejak lama dan solid.
"Untuk basis massa memang ada. Di dua kali pilwali waktu zamannya Ibu (Risma), saya mempunyai tim relawan yang memang bergerak, juga dari teman-teman muda millennial. Persiapan sudah siap, jika rekom ada nama saya," ujar Fuad, saat ditemui di Kafe Historisma, Jumat (14/8/2020) siang.
Dia juga mengaku kerap memanfaatkan waktu untuk blusukan ke masyarakat Surabaya menemui tokoh masyarakat hingga ke para kaum millenial dalam kurun waktu 10 tahun belakangan.
"Mungkin saya sudah blusukan silaturahmi dengan masyarakat, juga ke tokoh masyarakat. Karena memang 10 tahun masa jabatan Ibu (Risma), saya terus berkomunikasi, menjalankan silaturahmi dengan masyarakat dan sering bertatap muka dengan mereka. Jadi persiapan jauh-jauh hari, tidak di saat momen pilwali ini aja," katanya.
Fuad juga ingin mengefektifkan tim relawannya dan berkolaborasi dengan tokoh masyarakat serta kaum millenial yang ada di Kota Surabaya.
"Kalau memang mendapat rekom, ya nanti pasti tetep langsung menyusun strategi dengan pasangan saya, paling tidak tim Pemenangan terlebih dahulu, yang memang kita coba ambil dan kolaborasikan dari semua elemen mulai dari tokoh masyarakat dan pemuda juga," ungkapnya.
Selama beberapa tahun terakhir blusukan, Fuad menyatakan cukup yakin dengan potensi dan kemampuan pemuda Surabaya.
Baca Juga: PDIP Tunda Umumkan Calon Wali Kota Surabaya Pengganti Risma
Lantaran itu pula, dia meyakini, kemungkinan besar pengganti Risma selanjutnya berasal dari kalangan muda.
"Potensi anak muda di Surabaya itu besar, karena memang jumlah anak muda di Surabaya cukup banyak. Jadi, memang paling nggak ada pasangan calon yang harus bisa memfasilitasi keinginan dari para pemuda juga. Biar para pemuda ini bisa mempunyai kreativitas-kreativitas, dan Kota ini bisa maju lagi," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, Fuad sudah menyiapkan diri untuk turun di gelanggang politik Pemilihan Wali Kota Surabaya.
Pernyataan tersebut disampaikan Fuad, jika mendapat rekomendasi dari PDI Perjuangan tempatnya bernaung.
"Kalau direkomendasikan oleh partai (PDI Perjuangan) ya siap saja mas, cuma saat ini belum ada tawaran," ujar Fuad.
Hingga saat ini, Fuad tercatat sebagai kader DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya dan juga menjabat Ketua Karang Taruna Kota Surabaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Saldo Gratis DANA KAGET Rp 315 Ribu Siap Ditransfer ke Nomor Kamu Sekarang
-
Nekat ke Bali Tanpa Bekal Cukup, 4 Remaja Asal Pasuruan Numpang Truk dan Pakai Nama Samaran
-
Pemprov Jatim Raih Penghargaan Nasional Bidang Penyuluhan Kehutanan, Gubernur Khofifah Apresiasi
-
BRI Resmi Luncurkan Kredit Program Perumahan, Dukung UMKM dan Sektor Konstruksi Nasional
-
BRI Kick-Off HUT ke-130, Hery Gunardi: Ini Bukan Sekadar Angka, Tapi Bukti Ketangguhan